BeritaHits.id - Beredar narasi KRI Nanggala 402 tenggelam karena ditembak rudal kapal selam Prancis. Narasi tersebut dibagikan oleh akun Twitter @plato_ids.
Pada 25-26 April, @plato_ids mencuitkan sejumlah narasi terkait KRI Nanggala 402 tenggelam. Salah satu yang mencuri perhatian adalah narasi yang menyebutkan bahwa KRI Nanggala 402 tenggelam karena dirudal kapal selam Prancis SSN Emeraude.
"Terjadi persaingan bisnis kapal selam antara Perancis dan Jerman," demikian narasi yang dicuitkan akun tersebut.
Terdapat empat unggahan yang menyebut KRI Nanggala 402 pada akun Twitter tersebut sampai Senin (26/4) malam.
Baca Juga: Sosok Kru KRI Nanggala-402 Gugur Sertu Eki Setiawan di Mata sang Ayah
Narasi yang menyebutkan KRI Nanggala 402 tenggelam karena ditembak rudal Prancis mendapat lebih dari 200 komentar, 300 retweet, dan 500 likes dari warganet.
Benarkah KRI Nanggala 402 tenggelam karena ditembak rudal kapal selam Prancis?
Penjelasan
Berdasarkan penelusuran ANTARA, narasi KRI Nanggala 402 tenggelam karena ditembak rudal kapal selam Prancis adalah hoaks.
Tidak ada sumber resmi yang menyatakan penembakan terhadap KRI Nanggala 402.
Baca Juga: Soal Galang Dana Beli Kapal Selam, Said Didu: Kenapa Kalian Kok Ngamuk?
Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Yudo Margono menyatakan bahwa KRI Nanggala 402 tenggelam bukan karena kesalahan manusia, tetapi karena faktor alam.
Kendati demikian, Yudo mengungkapkan bahwa proses investigasi akan dilakukan setelah selesai pengangkatan kapal selam buatan Jerman itu.
Kesimpulannya, narasi yang menyebutkan bahwa KRI Nanggala 402 tenggelam karena ditembak rudal Prancis adalah hoaks.
Berita Terkait
-
Putin Tantang Inggris dan Prancis dengan Latihan Militer di Selat Inggris
-
Suporter Israel Diimbau Tak Nonton Pertandingan Sepak Bola Prancis vs Israel di Paris, Ternyata Gara-gara Hal Ini!
-
Suporter Diminta Hindari Laga Prancis vs Israel, Buntut Kekerasan usai Pertandingan di Amsterdam
-
Korea Selatan Tembakkan Rudal Balistik sebagai Tanggapan atas Uji Coba Rudal Korea Utara
-
Militer AS Akan Luncurkan Rudal Hipersonik Nuklir Beberapa saat Usai Pemilu
Tag
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
-
Prediksi Robby Darwis: Timnas Indonesia vs Jepang, Kevin Diks Jadi Kunci?
-
Nilai Tukar Rupiah Merosot Pagi Ini Jelang Rilis Neraca Perdagangan
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
Pemerintah Mau Hapus BPHTB Hingga Permudah Izin Pembangunan
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak