BeritaHits.id - Media sosial dihebohkan dengan beredarnya surat berkop Kelurahan Jombatan, Jombang, Jawa Timur meminta Tunjangan Hari Raya (THR) dan parsel lebaran ke sejumlah pengusaha dan pemilik rumah makan.
Surat tersebut menggunakan kop Kelurahan Jombatan dan meminta agar THR diberikan sebelum tanggal 7 Mei 2021.
Penampakan surat berkop kelurahan tersebut diunggah oleh akun Twitter @p3nj3l4j4h_id.
Surat tersebut dikeluarkan pada 28 April 2021 dan ditujukan untuk pengusaha toko atau rumah makan.
Baca Juga: Viral Ustadz Syam Gandeng Tangan Istri Usai Salat di Masjid, Jemaah Baper
"Sehubungan dengan Hari Raya Idul Fitri 1442 H/2-21 M, dengan ini kami memohon kesediaan dan kerelaan Bapak/Ibu/Saudara/i para pengusaha toko/rumah makan untuk sekadar berbagi memberikan THR/parsel lebaran kepada pegawai Kantor Kelurahan Jombatan, Kecamatan Jombang, Kabupaten Jombang tahun 2021," demikian tulisan dalam surat seperti dikutip Beritahits.id, Jumat (30/4/2021).
Dalam surat tersebut tertulis, THR dan parsel Lebaran yang diterima akan dibagikan kepada para pegawai kelurahan yang berjumlah 16 orang.
Pada bagian bawah surat, tampak tanda Lurah Jombatan, Kislan dan dibubuhi stempel kelurahan.
Surat minta THR yang dikeluarkan oleh Lurah Jombatan ini langsung viral di media sosial dan menjadi sorotan.
Banyak pihak yang menyayangkan aparat pemerintahan justru mengemis THR dari para pengusaha.
Baca Juga: Viral Ngamuk Tak Dikasih Uang Parkir, Jukir: Panggil Deking Kau
Hingga berita ini diturunkan, tim redaksi masih mencoba menghubungi pihak terkait guna mengonfirmasi beredarnya surat tersebut.
"Memohon tapi pakai embel-embel 'paling lambat'. Kayak kasih ultimatum saja," ujar @to*********ng.
"Malu-maluin orang Jombang ini petugas Jombatan," kata @ry*******no.
"Hari gini masih main palak, pecat sajalah orang kayak gini," ucap @th*******ah.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Contoh Surat Izin Suami untuk Petugas Haji 2025 Sesuai Standar Kemenag
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak