BeritaHits.id - Rans Cilegon FC kalah dari Persita Tangerang. Klub Sepakbola milik Raffi Ahmad ini beralasan baru latihan. Rans Cilegon FC dicukur 2-0 oleh Persita Tangerang.
Pertandingan uji coba Rans Cilegon FC vs Persita Tangerang dihelat di Stadion Benteng, Tangerang. Alasan kekalahan Rans Cilegon FC milik Raffi Ahmad karena baru latihan seminggu.
Jalannya pertandingan
Pertandingan Rans Cilegon FC VS Persita Tangerang berlangsung tiga babak dengan skor akhir 2-0. Gol Persita Tangerang didapat melalui tendangan pinalti babak pertama dan kedua.
Baca Juga: Nagita Slavina Punya Perabotan Unik Rp27 Juta, Warganet: Itu Buat Apaan?
Sementara pada babak ketiga Rans Cilegon FC VS Persita Tangerang keduanya imbang dengan perolehan skor 0-0.
Pelatih Rans Cilegon FC Bambang Nurdiansyah buka suara terkait kekalahan klub yang baru ia latih sepekan terakhir ini. Walaupun digulung Persita Tangerang, Rans Cilegon FC secara permainan kuat.
"Artinya secara main saya senang kuat. Karena kita baru latihan seminggu, tapi anak-anak sudah bermain bagaimana perinsip sepak bola secara menyerang dan bertahan," katanya seperti dikutip dari tayangan Youtube Rans Entertaiment yang diunggah Minggu (2/5/2021).
"Tapi memang seminggu kita tidak bisa bohongin, keadaan puasa kalau mereka (Persita Tangerang) ini kan Menpora (Piala Menpora udah latihan," imbuhnya melanjutkan pernyataannya.
Bambang Nurdiansyah juga mengaku bahwa ia tidak melihat hasil pertandingan tersebut dari kalah atau menangnya.
Baca Juga: Jadi Manajer Nyambi Pemain Rans Cilegon FC, Hamka Hamzah Tarus Berlatih
"Saya tidak lihat kalah menangnya, tapi mereka sudah mengerti apa yang harus dilakukan itu yang terpenting," pungkas Banur
Rans Cilegon FC Kalah Lawan Mantan Klub Kaptennya, Ini Jawaban Hamka Hamzah
Melawan mantan klubnya, Hamka Hamzah tak dapat membawa Rans Cilegon FC ke kemenangan. Kehadiran banyak pemain eks Timnas dan Jebolan Liga 1 di antaranya Cristian Gonzales dan Syamsir Alam juga tidak banyak membantu mengantarkan Rans Cilegon FC menuju kemenangan.
Menanggapi hasil pertandingan Rans Cilegon FC VS Persita Tangerang, Hamka Hamzah berpandangan kekalahan klub yang ia pimpin lantaran belum lama latihan.
"Karena dia habis Menpora (Piala Menpora) latihan," kata Hamka Hamzah seperti dikutip dari Youtube Rans Entertainment yang diunggah Minggu (2/5/2021).
"Jadi sudah mulai bagus (Permainan Rans Cilegon FC) walaupun golnya penalty. Walaupun dalam permainan panalty itu ada," ungkap Manajer Rans Cilegon FC itu.
Hamka Hamzah mengaku sudah menyiapkan sejumlah persiapan agar Rans Cilegon FC bisa terus lebih baik ke depannya. "Ke depan tinggal kita fokuskan, tadi masih ada yang kurang fokus. Kalau sudah fokus fisik belum (Fisik perlu digenjot lagi)," ujar mantan pemain Timnas itu.
Meski baru resmi berlatih sepekan terakhir, Hamka Hamzah mengaku enggan menjadikan itu jadi alasan atas kekalahan melawan Persita Tangerang. "Baru latihan 7 hari. Tapi itu bukan suatu alasan, itu pembelajaran," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pendidikan Nagita Slavina vs Arumi Bachsin, Sesama Ibu Pejabat tapi Adabnya Dibilang Beda Banget
-
Rayyanza Rayakan Ulang Tahun di Sekolah Elite-nya, Isi Bingkisan untuk Teman Sekelas Gak Main-Main
-
Kini Jadi Istri Utusan Khusus Presiden, Nagita Slavina Diminta Tak Sombong Lagi: Banyak Main Sama Arumi Bachsin
-
Jeje Govinda Unggul di Pilkada Bandung Barat, Syahnaz Sadiqah Diminta Perbaiki Akhlak Demi Martabat Suami
-
Pratama Arhan Main ke Rumah Raffi Ahmad, Jari Manisnya Jadi Sorotan: Kayak Ada yang Kurang
Tag
Terpopuler
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Meutya Hafid Copot Prabu Revolusi, Tunjuk Molly Prabawaty Jadi Plt Dirjen Kementerian Komdigi
- Ragnar Oratmangoen ke Media Belanda: Mimpi ke Piala Dunia itu...
- Segini Kekayaan Prabu Revolusi: Dicopot Meutya Hafid dari Komdigi, Ternyata Komisaris Kilang Pertamina
- dr. Oky Pratama Dituding Berkhianat, Nikita Mirzani: Lepasin Aja...
Pilihan
-
Apa Itu Swiss Stage di M6 Mobile Legends? Begini Sistem dan Eliminasinya
-
Bagaimana Jika Bumi Tidak Memiliki Atmosfer?
-
Dirut Baru Garuda Langsung Manut Prabowo! Harga Tiket Pesawat Resmi Turun
-
Pandji Pragiwaksono Sindir Sembako 'Bantuan Wapres Gibran' Pencitraan: Malah Branding Sendirian
-
Bansos Beras Berlanjut Hingga 2025, Siapa Saja yang Dapat?
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak