BeritaHits.id - Sebuah kisah kocak dibagikan oleh pendakwah Hilmi Firdausi melalui akun Twitter pribadinya @Hilmi28.
Kisah yang dibagikan tersebut menceritakan tentang sopir bus pengangkut pemudik yang mengelabui petugas.
Kisah ini sukses mengocok perut warganet. Kisah tersebut berjudul Sopir Pintar Jakarta-Purworejo.
Seorang sopir bus jurusan Jakarta-Purworejo nekat membawa rombongan pemudik meskipun sudah ada larangan mudik.
Baca Juga: Kisah Suami Setia Rawat Istri yang Sakit: Cuci Baju hingga Urus Anak
Namun, dalam perjalanan, seluruh penumpang protes karena bus tersebut tidak mengarah ke tempat tujuan melainkan ke arah Merak, Banten.
Begitu tiba di Pintu Tol Merak, Bus tersebut diberhentikan oleh petugas razia mudik. Namun, sang sopir tetap berusaha tenang.
"Dari mana, mau ke mana, pak?" tanya sang petugas.
"Dari Purworejo mau ke Lampung, pak" jawab sang sopir berdalih sambil berusaha santai.
Mereka kemudian bernegosiasi. Namun, apa boleh dikata aturan tetap aturan. Bus tersebut diperintahkan untuk putar balik menuju Purworejo seperti yang dituturkan sopir.
Baca Juga: Viral Wanita Menegur Sekumpulan Wanita Tak Puasa, Aksinya Tuai Perdebatan
"Tapi, pak, takutnya kami juga sudah tidak bisa lagi kembali ke Purworejo karena dicegat di Cikampek," tutur sang sopir.
Mendengar hal tersebut, kemudian petugas razia ini membuatkan surat pengantar.
"Nanti kami buatkan surat pengantar bahwa kalian harus pulang ke Purworejo," tutur sang petugas.
Mendengar hal tersebut, sang sopir pun senang karena akal bulusnya berhasil.
Hingga artikel ini dibuat, belum ada konfirmasi mengenai kebenaran cerita ini. Namun, kisah sopir pintar ini mengundang gelak tawa warganet.
"Banyak jalan menuju purworejo.. Semoga puasa hari ini lancar.. dan ibadah kota diterima," ujar @Tulkiyjemm sembari membubuhi emoji tawa.
"Semoga nggak ada petugas lantas yg baca," timpal @mang_ojex.
"Awas ada intel inside, ngintip scenarionya," tambah @Jelantah_pedas.
"Hee... Hee.. Out of the box sopirnya," tutur @Syarif_Hasim.
"Hahaha yang jadi masalah, seandainya petugasnya membolehkan gimana Pak Ustadz? Nyebrang selat Sunda atuh," tulis @Nanasuwarna13.
"Yang penting jangan bocor, sebelum sampai ke Purworejo bisa ditiru nih wkwkwk," pungkas @Agung_ducati.
Berita Terkait
-
Tom Lembong Trending Usai Praperadilan Ditolak: Netizen Bandingkan Kasus Ekspor Nikel
-
Pramono Anung Bakal 'Pin' Komentar Netizen dan Beri Hadiah, Sindir Ridwan Kamil?
-
Pria Ini Bikin Publik Salfok, Netizen: Resto Aman dari Vampir
-
Viral Tak Digubris Polisi, Pria yang Teriak-teriak di Gerbang Polsek Kelapa Gading Ternyata Keluarga Tersangka Narkoba
-
Viral Petugas Keamanan Mirip Marselino Ferdinan, Netizen: Disuruh Cetak Gol Malah Jadi Satpam!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak