BeritaHits.id - Curhatan seorang perempuan yang mengeluh dan merengek lantaran tidak ada satu pun teman mengajak buka puasa bersama baru-baru ini viral. Dia mengaku kesepian dan merasa dikucilkan.
Namun keluh kesah perempuan itu bak langsung menuai tamparan keras dari Tuhan setelah tahu kondisi kedua orang tua di rumah menjelang waktu buka puasa.
Untaian cerita menyentuh hati tersebut dibagikan oleh perempuan itu melalui akun TikTok @yukbisa_yuk pada Rabu (5/5/2021).
"Langsung kejawab kenapa Ramadhan ini di rumah aja," ungkapnya seperti dikutip beritahits.id.
Baca Juga: Termasuk Gorengan, 3 Asupan Berikut Harusnya Dihindari saat Buka Puasa
Dalam video, dia awalnya memperlihatkan momen ketika menangis lantaran tidak ada seorang pun teman mengajak bukber pada Ramadhan tahun ini.
Sempat bergelinang air mata, perempuan itu lantas menuturkan cerita yang membuat batinnya tertampar seketika."
Alhamdulillah banget sekarang udah tahu alasan Ramadhan tahun ini gue gak ada yang ngajakin bukber," ujarnya.
Tamparan itu muncul ketika dia selesai bekerja di kantor tetapi sengaja menghabiskan waktu bermain sampai menjelang buka puasa. Di jalan, dia tidak sempat membuka ponsel dan tidak mengetahui orang tua sudah menghubungi.
"Selesai WFO jam 4, gue gak langsung pulang. Gue main dulu sampe jam 5 baru mau pulang. Karena gue naik motor, gue gak tahu kalau nyokap dan bokap gue miscall mulu," terangnya.
Baca Juga: Mendadak Muncul Dinosaurus di Jalan Tembus Tawangmangu, Warga Auto Panik!
Setelah pulang, perempuan itu dihadapkan pada kondisi yang membuat batinnya tersayat. Rumah sepi, hanya ada dua orang tua saja yang menyambutnya pulang untuk buka puasa.
Suasana buka puasa kala itu memang berbeda dari sebelumnya yang penuh dengan makanan dan hiruk pikuk keramaian rumah.
"Yang bikin gue sampai 'teg' gitu, ketika gue balik ke rumah, gue cuman melihat nyokap bokap gue, buka puasa berdua. Soalnya biasanya kalau buka puasa kita ramean sampai meja banyak banget makanan," tuturnya.
Tamparan itu kemudian semakin keras setelah ia mendengar ucapan dari sang ayah yang mengeluhkan suasana rumah sepi apabila tanpa anak.
"Pas gue sampe bokap gue langsung ngomong kek sepi ya buka puasa berdua doang sama mamah, gak rame, gak ada anak," ujarnya.
Dari situ, perempuan tersebut mengaku tertampar sejadi-jadinya karena orang tua kesepian buka puasa di rumah tanpa kehadiran sang anak.
- 1
- 2
Berita Terkait
Terpopuler
- Ogah Ikut Demo Besar-besaran Ojol di Jakarta 20 Mei, KBDJ: Kami Tetap Narik Cari Rezeki!
- 10 Mobil Bekas di Bawah Rp100 Jutaan: Kabin Lapang, Keluaran Tahun Tinggi
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- 7 Sunscreen Mengandung Salicylic Acid, Ampuh Atasi Jerawat dan Kulit Berminyak
- Kritik Suporter PSS ke Manajeman Viral, Bupati Sleman: Ya Harus segera Berbenah
Pilihan
-
Honda Cari Bibit Pembalap Muda di Ajang HDC
-
Profil Pemilik Rupiah Cepat, Pinjol Viral yang Disorot Publik Ternyata Dikuasai Asing
-
5 HP Murah Rp2 Jutaan Layar AMOLED: RAM Besar, Kamera Resolusi Tinggi
-
Mau Wajah Glowing? Inilah Urutan Menggunakan Skincare Malam yang Tepat
-
7 Brand Skincare Korea Terbaik, Auto Bikin Kulit Mulus Harga Mulai Rp19 Ribu
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak