BeritaHits.id - Baru-baru ini beredar video pemotor yang sukses melewati blokade polisi. Video yang menjadi viral itu kemudian diklaim sebagai aksi pemudik yang melanggar larangan mudik lebaran 6-17 Mei 2021 demi pulang ke kampung halaman.
Peristiwa itu terekam dalam kamera CCTV jalan dan dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo pada Kamis (7/5/2021).
Dalam rekaman CCTV, terlihat sejumlah polisi sedang menjaga perbatasan. Tiba-tiba, seorang pengendara motor membuat semua polisi yang berjaga kalang kabut.
Pengendara motor itu menerabas hadangan polisi. Ia bahkan berhasil melewati jalan yang sudah ditutup oleh pembatas.
Baca Juga: Hari Pertama Operasi Ketupat 2021, Polri Putar Balik 23 Ribu Kendaraan
Pemotor itu nampak berkelit dari hadangan sejumlah polisi sambil naik motor. Begitu mendekat ke pembatas, ia mengarahkan motornya ke trotoar yang tidak kena halangan pembatas.
Pengendara itu nampak lincah langsung turun dari motornya dan menyeret kendaraanya melewati trotoar. Begitu sukses melewati pembatas, ia langsung menaiki motornya dan langsung tancap gas secepat kilat.
Sementara sejumlah polisi terlihat kalang kabut berusaha mengejar. Sayang, polisi-polisi itu nampak tidak menyiapkan kendaraan untuk mengejar pemotor itu.
Dalam keterangannya, tertulis narasi sebagai berikut:
"Ketika skill dan tekad menjadi satu, itulah anak rantau."
Baca Juga: TNI Bantah Turunkan Tank untuk Penyekatan Mudik di Perbatasan Bekasi-Bogor
Video dan narasi itu membuat warganet menilai pemotor itu adalah pemudik yang berusaha lebaran di kampung halaman.
Berita Terkait
-
1,3 Juta Kendaraan Pemudik Balik ke Jakarta, Polri Klaim Lalin Lancar dan Angka Kecelakaan Turun
-
Kasus Polisi Toyor Jurnalis saat Kawal Kapolri, Ipda E Akhirnya Minta Maaf: Saya Menyesal
-
Kasus Jurnalis Sulawesi Tewas di Jakbar, Polisi Temukan Bukti Obat
-
CEK FAKTA: Video Ricuh DPR untuk RUU Perampasan Aset Ternyata Hoaks
-
CEK FAKTA: Benarkah Prabowo Pecat 55 Pejabat Kepala Daerah?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Syok, Bapak 11 Anak dengan Hidup Pas-pasan Tolak KB: Kan Nggak Mesti Begitu
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Review Pabrik Gula: Upgrade KKN di Desa Penari yang Melebihi Ekspektasi
Pilihan
-
Pantang Kalah! Ini Potensi Bencana Timnas Indonesia U-17 Jika Kalah Lawan Yaman
-
7 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan RAM 8 GB Terbaik April 2025
-
Kurs Rupiah Selangkah Lagi Rp17.000 per Dolar AS, Donald Trump Biang Keroknya
-
Libur Lebaran Usai, Harga Emas Antam Merosot Rp23.000 Jadi Rp1.758.000/Gram
-
Jadwal Timnas Indonesia U-17 vs Yaman, Link Live Streaming dan Prediksi Susunan Pemain
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak