BeritaHits.id - Sebuah video yang mengungkap keberadaan pelanggan menyebalkan di sebuah tempat belakangan viral. Sampai memancing emosi sang kasir, aksi pelanggan itu membuat publik ikut geram.
Pasalnya, pelanggan yang merupakan ayah dan anak itu memaksa kasir untuk tetap melayani mereka meski di luar jam operasional. Berdebat alot, pelanggan bahkan sampai mengeluarkan ancaman untuk kasir.
Rekaman video pelanggan protes dan marah-marah ke kasir itu salah satunya dibagikan oleh akun Instagram @tante_rempong_official, Selasa (11/5/2021).
"Kalau kalian jadi mbak kasir, tetap melayani atau enggak?" tulis akun itu bertanya.
Dalam video, terlihat dua pelanggan ayah dan anak berdiri di area meja kasir. Keduanya dikabarkan tengah memprotes dan memaksa kasir untuk memberikan pelayanan padahal datang di kala sudah melebihi jam tutup pemesanan.
Dari narasi yang turut disematkan, diketahui bahwa pelanggan ayah dan anak tersebut datang belasan menit setelah tempat itu close order atau tidak lagi melayani pesanan.
"Ngeselin banget ini bapak dan anak. Tempat ini close order 8.30, sedangkan dia datangnya jam 8.57," katanya.
Berdarkan narasi, kronologi bermula ketika sang anak masuk terlebih dahulu untuk memesan. Dia disambut kasir yang menjelaskan bahwa pemesanan tidak lagi bisa dilayani.
Setelahnya, anak itu langsung keluar sampai tiba-tiba datang kembali membawa sang ayah. Sang ayah lantas meminta kepada kasir untuk melayani meski sudah close order.
Baca Juga: Refly Harun: Penyebab Kedaruratan Kesehatan Ya Covid-19, Bukan Habib Rizieq
Kendati sudah diberi tahu bahwa pelayanan tidak bisa lagi dilakukan, tetapi pelanggan tetap memaksa dengan berbagai cara.
"Bapak ngomong ke kasir mau order pakai maksa. Maksa nyalain mesin kasir. Anak maksa suruh input orderan besok aja karena dia udah tahu mesin kasirnya gak bisa setelah bapaknya dia maksa-maksa si kasir suruh nyalain. Segala ngomong sini saya ajarin," ungkapnya.
Dikabarkan bahwa pemaksaan itu terus terjadi berulang kali sampai pada akhirnya pelanggan mengancam akan mengadukan kasir ke pemilik tempat.
"Dan gilanya dia ngancem mau aduin ke owner. Hello udah ente yang datang-datang malam-malam gini, sok-sokan ngancem," terangnya.
Sampai artikel ini ditulis, belum diketahui lokasi dan waktu kejadian insiden pemaksaan terhadap seorang kasir itu.
Kisah kasir dimarahi dan diprotes pelanggan yang menyalahi aturan tersebut membuat beberapa warganet mengaku ikut geram.
Berita Terkait
Terpopuler
- Selamat Datang Mees Hilgers Akhirnya Kembali Jelang Timnas Indonesia vs Arab Saudi
- Seret Nama Mantan Bupati Sleman, Dana Hibah Pariwisata Dikorupsi, Negara Rugi Rp10,9 Miliar
- Ini 5 Shio Paling Beruntung di Bulan Oktober 2025, Kamu Termasuk?
- Rumah Tangga Deddy Corbuzier dan Sabrina Diisukan Retak, Dulu Pacaran Diam-Diam Tanpa Restu Orangtua
- 5 Promo Asus ROG Xbox Ally yang Tidak Boleh Dilewatkan Para Gamer
Pilihan
-
Bahlil Vs Purbaya soal Data Subsidi LPG 3 Kg, Pernah Disinggung Sri Mulyani
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Baterai Besar Terbaru, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
Menkeu Purbaya Pernah Minta Pertamina Bikin 7 Kilang Baru, Bukan Justru Dibakar
-
Dapur MBG di Agam Dihentikan Sementara, Buntut Puluhan Pelajar Diduga Keracunan Makanan!
-
Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!