BeritaHits.id - Aksi warga untuk mendukung pemudik pulang ke kampung halaman menjadi sorotan publik. Demi mendukung pemudik, warga rela membagikan puluhan liter bensin gratis kepada pemudik.
Hal ini terlihat dalam sebuah unggahan yang dibagikan oleh akun Instagram @info_karawang.
Akun tersebut mengunggah sebuah foto yang menampilkan warga yang mengisi bensin untuk pemudik yang tengah melakukan perjalanan.
Dalam foto tersebut terlihat sejumlah warga menunggu di pinggir jalan. Terdapat sebuah papan yang ada di sepeda motor.
Papan tersebut bertuliskan 'Silahkan Bensin Gratis'.
Berdasarkan unggahan tersebut, aksi itu dilakukan oleh warga dari Tegalgubug, Cirebon, Jawa Barat.
"Warga Tegalgubug-Cirebon membagikan puluhan liter bensin gratis kepada pemudik yang membutuhkan," tulis akun tersebut, dikutip Beritahits.id.
Mereka membagikan puluhan liter bensin gratis kepada pemudik yang membutuhkan.
Tak hanya itu, mereka juga menyambut para pemudik yang melintas dengan antusias.
Baca Juga: Ngakak! Pura-Pura Jadi Ojek saat Jemput Pacar LDR, Endingnya Malah Begini
Bahkan, warga juga menunjukkan jalan tikus bagi pemudik pada saat terjadi kemacetan panjang.
"Pemudik disambut masyarakat sepanjang Pantura dengan antusias. Selain siap membantu saat kendaraan pemudik trouble, pemudik juga diarahkan kejalur tikus saat terjadi kemacetan panjang," lanjut akun tersebut.
Dalam unggahan selanjutnya, terdapat video saat warga menyiapkan bensin bagi para pemudik.
Mereka tampak menyiapkan bensin dari jerigen ke dalam sebuah botol bekas air minum.
Sementara, warga lainnya terlihat mencoba memberikan informasi kepada pengendara yang melintasi jalanan tersebut.
Pemberian bensin ini dilakukan secara gratis untuk pengendara yang sedang membutuhkan.
Berita Terkait
-
10 Tulisan Kocak Pengendara yang Takut Disangka Mudik, Nyeleneh Abis!
-
Ngakak! Pura-Pura Jadi Ojek saat Jemput Pacar LDR, Endingnya Malah Begini
-
Bule Belajar Bikin Tempe, Rela Jual Becak Demi Bayar Zakat Fitrah
-
Adem! Polisi Bagi-bagi Air Minum ke Pengendara Motor dan Buka Penyekatan
-
Pemudik Pura-pura Kesurupan Saat Ditilang, Netizen: Aktingnya Bagus
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- Bobibos Bikin Geger, Kapan Dijual dan Berapa Harga per Liter? Ini Jawabannya
- 6 Rekomendasi Cushion Lokal yang Awet untuk Pekerja Kantoran, Makeup Anti Luntur!
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
Pilihan
-
5 Mobil Bekas Pintu Geser Ramah Keluarga: Aman, Nyaman untuk Anak dan Lansia
-
5 Mobil Bekas di Bawah 100 Juta Muat hingga 9 Penumpang, Aman Bawa Barang
-
Pakai Bahasa Pesantren! BP BUMN Sindir Perusahaan Pelat Merah Rugi Terus: La Yamutu Wala Yahya
-
Curacao dan 10 Negara Terkecil yang Lolos ke Piala Dunia, Indonesia Jauh Tertinggal
-
Danantara Soroti Timpangnya Setoran Dividen BUMN, Banyak yang Sakit dan Rugi
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!