BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan percakapan antara penceramah kondang Mamah Dedeh dengan seorang reporter TV viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @debbytob, Minggu (16/5/2021) tampak sang reporter tengah bersilaturahmi dan sungkem dengan Mamah Dedeh.
Dalam video itu dijelaskan bahwa Mamah Dedeh melontarkan pertanyaan yang paling dihindari kebanyakan orang selama Lebaran.
"Pertanyaan yang paling dihindari ketika Lebaran, malah ditanyakan live di tipi," tulis akun tersebut.
Mamah Dedeh yang mengenakan gamis dan kerudung merah muda tampak bertanya pada sang reporter mengenai status pernikahan. Ia bahkan bertanya tentang umur hingga membuat reporter tersebut merasa malu.
"Udah nikah belum?" tanya Mamah Dedeh.
"Belum," jawab reporter yang bernama Debby itu.
Saat ditanya soal umur, reporter tersebut memilih untuk tak menjawab dan mengatakan pada Mamah Dedeh jika ia tak mau pemirsa televisi mengetahui umurnya.
"Mamah doakan supaya dapat jodoh, umur kamu berapa?" tanya Mamah Dedeh.
Baca Juga: Oh No, Oh No! Wanita Diajak Nyekar, Langsung Mematung saat Lihat Makam Ini
"Mamah jangan di sini nanti ketahuan sama pemirsa, nanti aja," ujar reporter tersebut malu-malu.
Mamah Dedeh pun mendoakan reporter tersebut agar segera mendapatkan jodoh.
"Debby mudah-mudahan ada yang naksir habis ini," ujar Mamah Dedeh.
Melihat video tersebut para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti respons reporter tersebut saat mendapat pertanyaan sensitif dari Mamah Dedeh.
"Langsung kena mental presenternya," tulis warganet dengan akun Om Burhan.
"Reporter biasanya yang nanya, ini reporter yang ditanyain wkwkwk," tulis warganet dengan akun Prass Padilla.
Berita Terkait
-
Duh! Niat Pesan Sate 60 Tusuk Warganet Ini Malah Tak Sengaja Order 60 Porsi
-
Motor Tertukar, Viral Sepasang Pengunjung Warung Bakso Malah Didoakan Jodoh
-
TikTokers Hina Palestina Diciduk, Pengakuannya Ngeselin
-
Nyesek! Diajak Ziarah Makam, Wanita Ini Baru Tahu Alasan Ditinggal Mantan
-
Oh No, Oh No! Wanita Diajak Nyekar, Langsung Mematung saat Lihat Makam Ini
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!