BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang wanita makan nasi disiram air putih viral dan menuai perdebatan publik. Wanita tersebut mengaku sudah terbiasa makan dengan cara seperti itu hingga membuat peblik semakin heran.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @madumu1, Selasa (18/5/2021) tampak seorang wanita sedang menuangkan air putih dari botol ke piring yang berisi nasi, sambal dan tempe goreng.
Wanita tersebut lantas menyebut makan dengan cara itu terasa sangat nikmat dan segar, apalagi jika ditemani dengan lauk sambal, ikan asin dan tempe goreng.
"Ada nggak sih yang kaya aku, kalau makan itu nasinya disiram pakai air putih?" tanya wanita tersebut.
"Apalagi kalai lauknya sambal, sama ikan asin atau sama tempe goreng. Itu rasanya enak banget, seger banget, ya ampun sumpah," ujar wanita tersebut sambil memasukkan suapan pertama ke mulutnya.
Di videonya yang lain, wanita tersebut menjelaskan bahwa kebiasaan makan seperti itu lazim dilakukan oleh beberapa orang di Kalimantan, terutama di Banjarmasin.
"Itu emang udah wajar di sana terutama di Banjarmasin," ujar wanita tersebut.
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku heran melihat cara makan seperti itu. Di sisi lain, ada juga warganet yang menganggapnya sebagai hal yang wajar.
"Apa nggak jadi hambar itu mbak?" tulis warganet dengan akun Shas.
Baca Juga: Main HP Sambil Senyum-senyum, Ibu Ini Kepergok Pandangi Foto Hotman Paris
"Nasi gue kecipratan air dikit aja udah nggak nafsu makan woy, lah ini," tulis warganet lain dengan akun Scorpio.
"Gue lagi makan terus lihat ini jadi nggak nafsu," tulis warganet lain dengan akun Kiki Amelia.
"kalimantan nih pasti," tulis warganet dengan akun Clarestatok.
"Mantap mbak, makasih info barunya," tulis warganet lain.
"Yang penting nggak ngerugiin ya kan mbak," tulis warganet lainnya.
Video selengkapnya dapat dilihat di sini.
Berita Terkait
-
Main HP Sambil Senyum-senyum, Ibu Ini Kepergok Pandangi Foto Hotman Paris
-
Malah Bikin Ngeri, Viral Aksi Pria Rela Kecelakaan demi Melamar Kekasih
-
Viral Kisah Nyesek Punya Keluarga Toxic, Udah Berbakti Malah Diusir
-
Viral Cokelat Bentuk Sandal, Penampakannya Bikin Warganet Salfok
-
Panik! Jalan di Lantai Kaca Pakai Rok, Pengunjung Mall Direkam dari Bawah
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!