BeritaHits.id - Maria Vania dikenal sebagai presenter olahraga yang memiliki tubuh aduhai. Tak heran jika Maria Vania mendapat julukan 'Pemersatu Bangsa'.
Di balik pribadinya yang ceria, siapa sangka Maria Vania pernah mengalami peristiwa kena pelet saat masih SMA.
Kisah Maria Vania kena pelet ini dituturkan saat dirinya menjadi bintang tamu di Ini Talk Show.
"Oh ini udah lama banget pas SMA, percaya nggak percaya karena di awal aku tuh nggak suka sama dia, bukan tipe aku banget lah, tapi jadi cinta banget pada saat itu sama dia," kata Maria Vania di Ini Talk Show, Senin (30/3/2020).
Baca Juga: Ustaz Abdul Somad Sarankan Jangan Pilih Istri Cantik, Ini Penjelasannya
Maria Vania mengatakan bahwa ada cara untuk membuat dirinya terpedaya kena pelet. Hal itu diakui temannya sendiri.
"Katanya dia ambil rambut aku, terus ngasih vitamin C ke aku tanpa bungkus. Jadi aku cinta banget sama dia oh ganteng banget ni orang," ungkapnya.
"Ya satu sekolah sih percaya nggak percaya, aku nggak suka sama dia, kok mau ya sama dia," imbuhnya lagi.
Untungnya Maria Vania sadar, karena ada teman yang mengingatkan. Kecurigaannya juga terbukti saat ia enggan meminum vitamin c itu tapi pacarnya malah marah.
"Pertama aku tau dari temen ku yang tahu tentang sisir, dia ambil sisir rambut aku. Terus vitamin c itu lama-lama aku males minum, karena kalau aku nggak minum dia kaya marah eh kamu kok nggak minum sih, kaya marah nggak wajar, akhirnya aku nggak mau, aku stop minum," imbuhnya.
Baca Juga: Profil Terry Putri: Berkarier 25 Tahun, Harta Raib Digondol Maling
Akhirnya sejak saat itu Maria Vania bisa mulai menjauh. Ia pun berterima kasih pada temannya yang mengingatkan dan membantu menyadarkan.
"Lama-lama aku sadar kok aku mau ya sama dia, terus lama-lama aku bisa jauh karena ada temen yang bantuin aku buat pisah dari dia," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Tukul Arwana Hadiri Acara TV, Unggahan Terakhir 3 Tahun Lalu Diserbu Komentar Ini
-
Dituduh Pakai Pelet Dapat Istri cantik, Yusril Ihza Mahendra Bocorkan Rahasia Luluhkan Rika Tolentino Kato
-
Profil Sabria Kono, Presenter Bola ANTV Tahun 2015-an yang Bergelar Sarjana Ekonomi
-
Intip Maria Vania Lakukan Gerakan Ini di Atas Kasur, Dijamin Stamina Pria Dewasa Meningkat
-
Mantan Presenter Olahraga Ini Ingin Lihat Semua Capres Baca Alquran, yang Merdu akan Dipilih
Terpopuler
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Berani Minta Maaf ke Lembaga Kerukunan Sulsel, Denny Sumargo Dapat Dukungan dari Sumatera sampai Papua
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- Profil Lex Wu: Tantang Ivan Sugianto Duel usai Paksa Anak SMA Menggonggong
- Geng Baru Nikita Mirzani Usai Lepas dari Fitri Salhuteru Disorot: Circlenya Lebih Berkualitas
Pilihan
-
Setelah Dihitung, Wamenhub Bilang Harga Tiket Pesawat Bisa Turun di Libur Nataru
-
Luhut Yakin Prabowo Bisa Capai Pertumbuhan Ekonomi 8%, Ini Strateginya
-
Teken Dealership Agreement Eksklusif, MAB Jadi Distributor Resmi Truk Yutong di Indonesia
-
Tol Balikpapan-Samarinda Sepi Peminat Meski Persingkat Waktu Menuju IKN, Apa Alasannya?
-
IKN Tak Berpenghuni? Akademisi Sindir Minta Jokowi yang Jadi "Penunggunya"
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak