BeritaHits.id - Aksi seorang wanita dongkol mengetahui sebuah mobil parkir sembarangan di depan pintu rumahnya viral di media sosial. Dia murka karena mobil itu menghalanginya masuk ke rumah.
Wanita tersebut terlihat sangat emosi. Pasalnya dia hendak memasukkan motor ke dalam rumah lantaran di daerahnya banyak kasus kemalingan.
Rekaman video kedongkolan seorang wanita mengetahui mobil tetangga parkir sembarangan tersebut dibagikan melalui akun TikTok @triff_bracy, Sabtu (22/5/2021).
Wanita itu memperlihatkan potret mobil bewarna mobil putih yang parkir sembarangan di depan rumahnya sampai menghalangi jalan masuk.
Baca Juga: Azab Lihatin Cewek Seksi di TikTok, Auto Panik Ternyata Anak Jokowi
"Bagus banget, gak tahu mobil siapa parkir di depan rumah. Masih mending parkir di depan rumah sono, lha ini di pintu," ucapnya seperti dikutip beritahits.id.
Dia kemudian memperlihatkan pembelaan bahwa mobil tersebut memang parkir tak sesuai seharusnya, lantaran sampai membuat pintu gerbang rumah tak bisa terbuka seluruhnya.
Saat membuka gerbang rumah, mobil yang dipangkir pemiliknya sembarangan tersebut tampak sampai lecet-lecet di bagian depan kiri.
Wanita tersebut kemudian menjelaskan bahwa mobil tersebut juga membuat kendaraan roda empat lain tidak bisa lewat dan akhirnya putar balik.
"Mobil ini sampai susah lewat bahkan putar balik, soalnya ini mobil parkir sembarangan. Nanti ada yang nanya kenapa gak putar balik aja kan gampang," ujarnya.
Baca Juga: Viral Pria Salat di Tengah Hutan, Para Gadis Auto Jatuh Cinta Tanpa Aba-aba
Dia lantas menuturkan alasan kenapa sampai murka terhadap pemilik mobil tersebut. Wanita itu mengaku hendak memasukkan motor tetapi terhalang. Terlebih di daerahnya banyak kasus maling motor.
"Masalahnya gue mau masukin motor gue karena di daerah gue suka banyak maling motor. Udah banyak yang kena, makanya gue gak bisa tinggalin di luar," tukasnya.
Wanita tersebut mengaku menunggu pemilik mobil sampai sekitar 10 menit. Dia mengatakan, apapun alasannya bahkan keperluan mendadak sekalipun, apabila parkir hendaknya berpikir.
Aksi wanita ngamuk melihat mobil tetangga terparkir secara sembarangan di depan pintu rumahnya tersebut langsung menuai komentar warganet yang mendukung aksinya.
Pasalnya, para warganet tersebut mengatakan parkir mobil sembarangan memang harus ditindak karena kerap merugikan orang-orang.
"Kenapa gak dibakar aja kak mobilnya," tulis Sriemajaki.
"Kalau aku sudah ku teriakun tuh yang punya mobil," timpal Raihan Haiqal.
"Suka banget dilecetin," sambung Hendy puas.
"Sumpah sih paling kesal sama model orang kek gitu. Parkir seenaknya, pernah ngerasain punya tetangga yang kayak gitu," sahut S Lim
Telah menembus ratusan ribu suka dalam waktu sekejap, klik DI SINI untuk menyaksikan aksi wanita ngamuk lantaran sebuah mobil terparkir sembarangan di depan rumahnya tersebut.
Berita Terkait
-
Apa Itu Tarian Haka? Viral Dibawakan Hana Rawhiti di Parlemen NZ
-
Rekam Jejak Hana Rawhiti, Politisi Muda Curi Perhatian Usai Menari Haka di Parlemen NZ
-
Pemain Jepang Latihan Jelang Timnas Indonesia Nyanyikan Lagu 'Tanah Airku', Jay Idzes Turun Tangan
-
Pacari Richelle Skornicki, Aliando Syarif Sempat Mengaku Capek Hidup Sendiri
-
Viral Guru Honorer Belasan Tahun Digaji Rp200 Ribu Kini Lolos Sertifikasi
Tag
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak