BeritaHits.id - Keberadaan sebuah acara lamaran dengan uang panaik berjumlah fantastis kembali terjadi di Kota Makassar, Sulawesi Selatan baru-baru ini.
Tak tanggung-tanggung, uang panaik pasangan kekasih bernama Nurlela Ismael dan Ruli Astaman tersebut mencapai total Rp 1,33 miliar.
Acara lamaran dengan uang panaik fantastis tersebut mendadak viral di media sosial setelah dibagikan oleh akun Instagram @makassar_iinfo, Minggu (23/5/2021).
Menurut informasi yang beredar, acara lamaran pasangan kekasih tersebut dilangsungkan di salah satu hotel mewah di Kota Makassar.
Baca Juga: Viral Teatrikal Menohok Bahaya Covid-19, Publik Temukan Kejanggalan
Dalam video, terlihat segerombolan tamu lamaran yang bersiap-siap akan memasuki tempat digelarnya acara.
Perlu diketahui, dalam budaya Bugis Makassar, acara itu disebut Mappetuada dan merupakan tradisi yang umumnya dilestarikan sebelum melangsungkan pernikahan.
Salah satu pria di sana terlihat membawa sebuah kotak yang berisikan segepok uang panaik untuk diserahkan kepada keluarga mempelai wanita.
Segepok uang yang ditata cantik tersebut diduga total mencapai Rp 1,33 miliar seperti kesepakatan sebelumnya.
Namun, sampai artikel ini ditulis, belum diketahui secara lengkap latar belakang kedua mempelai yang melangsungkan acara lamaran itu.
Baca Juga: Emak-emak Histeris Gegerkan 1 Kapal, Antar Keluarga Malah Kebawa Berlayar
Meskipun demikian, lamaran tersebut kadung viral dan menjadi perbincangan warganet. Beberapa dari mereka menyoroti total uang panaik yang mencapai Rp 1,33 miliar.
"Akhirnya aku tahu bagaimana banyaknya uang Rp 1 M," komentar Melisoraya.
"Buset, dipakai beli mie ayam bisa berenang di dalamnya," timpal rdwnn.13.
"Sekali-kali min posting uang panaik Rp 20 juta atau Rp 30 juta biar kami ini semangat," balas Muharman95.
"Semoga mamahku tidak melihat ini," kata Fadillahasiz.
"Calon mertua jangan sampai lihat," sahut warganet lain.
Di samping itu, banyak warganet mendoakan agar kedua mempelai lamaran kelak akan menempuh kehidupan rumah tangga dengan bahagia. Klik DI SINI untuk menyaksikan video viral tersebut.
Berita Terkait
-
Sadbor Joget Hibur Napi di Penjara, Kampungnya yang Sepi Jadi Omongan
-
Kenapa Send The Song Error Tidak Bisa Dibuka? Jangan Bingung, Ini Solusinya
-
Viral Pasangan Bantu Kakek yang Kehabisan Bensin Gegara Tak Punya Uang
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak