BeritaHits.id - Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD mengaku asyik menonton sinetron Ikatan Cinta selama PPKM Darurat. Pengakuannya itu langsung disorot banyak pihak, salah satunya Anggota DPR Fadli Zon.
Fadli Zon mengkritik kinerja para menteri dalam menangani virus corona di akun Twitter pribadinya. Menurutnya, kinerja menteri terkesan tidak berimbang.
Ada yang berjibaku di lapangan dan ada yang malah menonton Ikatan Cinta. Fadli Zon menilai hal itu disebabkan karena komando pengendalian virus corona tidak dipimpin langsung oleh presiden.
"Inilah kalau komando pengendalian Covid tidak langsung dipimpin Presiden. Ada yang sibuk, berjibaku di lapangan, ada yang asyik nonton sinetron Ikatan Cinta," cuit Fadli Zon di Twitter seperti dikutip oleh BeritaHits.Id, Jumat (16/7/2021).
Baca Juga: Cerita Keseruan Nonton Ikatan Cinta saat PPKM, Mahfud MD Dibully Warganet
Karena itu, Fadli Zon mendesak Presiden Joko Widodo untuk segera mengambil alih kepemimpinan menangani pandemi virus corona di Tanah Air. Apalagi setiap menteri juga sudah memiliki beban dan tanggung jawab sendiri.
"Saran saya Pak @jokowi ambil alih kepemimpinan penanganan darurat Covid. Semua menteri ada tanggung jawab masing-masing," saran Fadli Zon.
Terakhir, Fadli Zon memberikan sindiran menohok kepada Mantan Ketua MK. Ia mengucapkan selamat menonton kembali kepada Mahfud MD.
"Selamat nonton Pak," pungkas Politikus Partai Gelora ini.
Kritikan Fadli Zon itu telah di-retweet lebih dari 500 kali dan mendapatkan lebih dari 1.800 tanda suka. Warganet juga menuliskan beragam pendapat mereka di kolom komentar cuitan Fadli Zon.
Baca Juga: Malam-malam Jokowi Keliling Bagikan Obat dan Paket Sembako ke Warga Jakarta Utara
"Bukan DARURAT bang @fadlizon kalau masih menteri yang koordinator. Ini semua skenario nie. Keruwetan pengurusan Covid-19," komen warganet.
Berita Terkait
-
Singgung Omongan Ganjar soal Menteri Temui Jokowi, PSI: Jangan Menjalankan Politik Pecah Belah
-
Dikira Pindah Lagi, Agama Putri Anne Sebelum Menikah Sama Dengan Amanda Manopo?
-
Diisukan Jadi Orang Ketiga Arya Saloka dan Putri Anne, Amanda Manopo Spill Pria Paling Spesial
-
Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
-
Buntut Isu Matahari Kembar Usai Menteri Temui Jokowi: PSI: Silaturahmi Perintah Agama, Kok Dicurigai
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak