BeritaHits.id - Aksi seorang pengguna TikTok yang menggoreng ular menjadi viral. Dalam video yang dibagikannya, ular yang digorengnya itu bahkan terlihat masih bergerak-gerak di penggorengan sehingga membuat ngeri warganet.
Video ini dibagikan di TikTok miliknya sebagai konten FYP. Hingga berita ini dibuat, video itu telah disaksikan 6,4 juta kali dan mendapatkan lebih dari 100 ribu tanda suka.
"Masak ular dulu kita," tulisnya di caption TikTok seperti dikutip oleh BeritaHits.Id, Kamis (22/7/2021).
Dalam video, terlihat seekor ular yang cukup besar sedang digoreng di wajan yang berisi minyak panas. Ular itu sudah tidak memiliki kulit dan tinggal daging berwarna merah muda.
Namun yang mengejutkan, ular itu tiba-tiba menggeliat di dalam wajan berisi minyak panas itu. Tubuhnya terlihat sedikit bergerak seakan sedang berenang di minyak.
Sementara orang yang memasak nampak santai. Ia tidak terlihat panik ataupun ngeri saat melihat pemandangan itu. Sebaliknya, ia terus menekan ular itu agar kering saat digoreng.
Aksi menggoreng ular itu sendiri langsung mendapatkan sorotan dari warganet. Banyak yang mengaku ngeri dan merindingg saat melihat bagaimana ular itu digoreng dan masih bergerak-gerak.
Warganet juga berdebat mengenai boleh atau tidaknya menggoreng ular, sampai menebak penyebab ular itu masih bergerak saat dimasak.
"Tahu-tahu mencolot dia kan mau matok," komen warganet.
Baca Juga: Viral One Wheel Electric Bike Zig-zag di Jalan Kota Magelang, Ini Tanggapan Polisi?
"Gue merinding," aku yang lain.
"Ularnya itu udah mati dan itu bisa bergerak karena ingatan otot-ototnya masih berfungsi, maaf kalau benar," jelas warganet.
"Lihatnya ngeri gue apalagi mau makan," sahut warganet.
"Merinding, phobia sama ular," celutuk warganet.
"Kekerasan terhadap hewan gak sih?," tanya lainnya.
"Kalau masih hidup penyiksaan tuh, tega ya," tulis warganet.
Berita Terkait
-
Viral One Wheel Electric Bike Zig-zag di Jalan Kota Magelang, Ini Tanggapan Polisi?
-
Viral Bocah Main HP Jadi Korban Jambret di Medan
-
Penjual Makanan Keliling Tak Rela Dagangan Diborong, Alasannya Mengesankan
-
Lagi Asyik Makan di Warteg, Wanita Ini Temukan Makhluk Tak Terduga di Sayur
-
Bikin Warganet Geleng Kepala, Viral Pria Sulap Rangka Kipas Angin untuk Bakar Sate
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
-
MSCI Melihat 'Bandit' di Pasar Saham RI?
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!