BeritaHits.id - Video reaksi orang tua saat mengetahui anaknya lolos menjadi anggota kepolisian menjadi viral. Momen ini menunjukkan detik-detik penuh ketegangan saat keluarga menanti pengumuman kelolosan Bintara Polri.
Peristiwa ini dibagikan oleh akun TikTok @tom4y2. Hingga berita ini dipublikasi, video telah disaksikan lebih dari 19 juta kali dan mendapatkan hampir 3 juta tanda suka.
"Selamat ya AA lolos seleksi Bintara Polri. Semoga amanah," tulis @tom4y2 sebagai keterangan di TikTok seperti dikutip BeritaHits.Id, Rabu (28/7/2021).
Dalam video, seorang anak lelaki sedang duduk di ruang tamu menantikan pengumuman Bintara Polri. Sementara ibu dan ayahnya tampak mendampingi di sisinya.
Mereka menunggu detik-detik pengumuman kelolosan Bintara Polri. Tiba-tiba, sang anak menunjuk ke arah layar televisi dengan begitu semangat.
Ibunya langsung berlari ke depan untuk melihat lebih jelas. Sedangkan sang anak dan ayahnya dengan sigap bangkit dari kursi, ikut maju ke depan.
Sang anak kemudian menunjuk namanya di layar televisi tersebut. Rupanya, namanya lolos dalam seleksi menjadi Bintara Polri.
Ibunya langsung berteriak dengan bahagia. Sementara sang ayah menangis dengan terharu. Keduanya begitu bahagia dan bangga sang anak bisa lolos menjadi anggota kepolisian.
Sang ibu langsung memeluk putranya itu. Sedangkan sang anak tampak merangkul ayahnya yang menangis terharu dan berdoa.
Baca Juga: Viral Momen Kocak Anak SMA Kepergok Guru Gelar Nikahan di Kelas, Ditonton 16 Juta Kali
Momen ketiganya saling memeluk satu sama lain begitu mengharukan dan menarik perhatian warganet. Mereka ikut terharu dan memberikan komentar-komentar positif.
"Gak kuat lihat ekspresi bapaknya," komen warganet.
"Nangis banget liat ekspresi bapaknya," tambah lainnya.
"Ketika anak bahagia, ada orang tua yang jauh lebih bahagia melihat kebahagiaan sang anak," tulis warganet.
"Wow, congrats buat anaknya dan kedua orang tua dari masnya," ucap yang lain.
"Sumpah gue merinding. Salfok ke papanya senang banget," aku warganet.
Berita Terkait
-
Viral Momen Kocak Anak SMA Kepergok Guru Gelar Nikahan di Kelas, Ditonton 16 Juta Kali
-
Viral Anak Pulang Kampung Mau Beri Kejutan, Langsung Menangis Ingat Ibunya Sudah Tiada
-
Viral Pria Ini Nikahi Dua Wanita Cantik Sekaligus, Warganet Ramai-ramai Ingin Berguru
-
Viral, Kekompakan Ibu dan Anak Nyanyi Life Goes On BTS
-
Viral Aksi Driver Antar Makanan Menunggang Kuda Putih, Bak Pangeran yang Menyamar
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!