BeritaHits.id - Beredar kisah seorang bapak yang harus berjalan kaki dari Bogor ke Bandung demi bekerja sebagai kuli bangunan.
Kisah bapak tersebut dibagikan oleh akun Tiktok @sdfhnbffj. Dalam video tersebut, bapak itu hendak membelikan handphone untuk putrinya.
Bapak itu bernama Tikno. Ia berasal dari Malang, Jawa Timur.
Dirinya bekerja sebagai kuli bangunan di Bandung. Ia membawa uang Rp 600 ribu untuk membelikan handphone anaknya.
Baca Juga: CEK FAKTA: Benarkah Mbah Harjo Suwito, Manusia Tertua 200 Tahun Masih Hidup?
Dijelaskan dalam video tersebut, Tikno merupakan seorang tunawicara dan tunarungu.
Kisah perjuangan Tikno demi membelikan handphone untuk anaknya membuat warganet terharu.
Jadi Kuli Bangunan
Dijelaskan dalam video tersebut, Tikno membawa uang Rp 600 ribu untuk membelikan handphone anaknya.
Uang tersebut dia peroleh dari hasil bekerja sebagai kuli bangunan di Bandung.
Baca Juga: Viral! Bukannya Bayar, Orang Ini Malah Langsung Kabur Usai Isi Bensin di SPBU Sumberpucung
Tikno mencoba menjelaskan melalui tulisan kepada pegawai toko handphone tersebut bahwa dirinya hendak membeli hp untuk anaknya.
Dirinya meminta izin untuk membeli handphone sesuai dengan uang yang ia miliki.
Kemudian, Tikno bercerita dirinya kerja di Bogor selama 1 bulan 2 hari. Dirinya tidak digaji oleh atasannya.
Akhirnya, Tikno memilih jalan dari Bogor ke Bandung dan menjadi kuli bangunan.
Tak hanya itu, dirinya bercerita sempat diambil dompet dan hpnya di perjalanan.
Tikno mengaku ingin pulang ke Malang, akan tetapi dirinya harus membelikan handphone untuk putrinya.
Dirinya mengaku bersedia untuk berjalan kaki. Hingga akhirnya, iapun mendapatkan handphone untuk diberikan kepada anaknya.
Dalam video tersebut, Tikno tampak memakai baju dan peci berwarna putih.
Komentar Warganet
Kisah Tikno demi membelikan hp untuk anaknya langsung mencuri perhatian warganet.
Mereka ikut terharu dan memberikan tanggapan serta responsnya.
"Semoga anaknya bisa bahagiain orang tuanya kelak," balas warganet.
"Ya Allah sosok a"Perjuangan seorang ayah,"yah emang luar biasa perjuangannya untuk anak, jadi selama ini aku yang kurang bersyukur," komentar warganet.
"Perjuangan seorang ayah," timpal warganet.
"Nggak bisa nggak netes kalau masalah perjuagan seorang ayah," kata warganet lain.
Video itu dapat dilihat di SINI.
Berita Terkait
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Ikut Kampanye Ahmad Luthfi, Cara Salim Raffi Ahmad ke Jokowi Jadi Sorotan: Sebegitunya Nyembah..
-
Sebut Anak Abah Bakal Dukung Pramono-Rano, Publik Sepakat dengan Rocky Gerung: Taktiknya Anies Canggih!
-
Perbandingan Unisoc T616 vs MediaTek Helio G99, Duel Chip Andalan HP Gaming Terjangkau
-
Viral Maling Motor Beri Tips Agar Honda BeAT dan Vario Tak Dimaling
Terpopuler
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
- Jabatan Prestisius Rolly Ade Charles, Diduga Ikut Ivan Sugianto Paksa Anak SMA Menggonggong
- Pengalaman Mengejutkan Suporter Jepang Awayday ke SUGBK: Indonesia Negara yang...
- Ditemui Ahmad Sahroni, Begini Penampakan Lesu Ivan Sugianto di Polrestabes Surabaya
- Pesan Terakhir Nurina Mulkiwati Istri Ahmad Luthfi, Kini Suami Diisukan Punya Simpanan Selebgram
Pilihan
-
5 HP Redmi Sejutaan dengan Baterai Lega dan HyperOS, Murah Tapi Kencang!
-
Hak Masyarakat Adat di Ujung Tanduk, Koalisi Sipil Kaltim Mengecam Kekerasan di Paser
-
Waspada, Kebiasaan Matikan Lampu Motor di Siang Hari Bisa Berujung Bui
-
Kenaikan PPN 12% Jadi Nestapa Kelas Menengah, Orang Kaya Sulit Dipajaki?
-
Pusing Dah! Isu Dipecat, Shin Tae-yong Dibebankan Menang Lawan Arab Saudi di Tengah Rekor Buruk Timnas Indonesia
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak