Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Nur Afitria Cika Handayani
Rabu, 25 Agustus 2021 | 08:33 WIB
Istri sakit hati dan buang makanan. (Tiktok)

BeritaHits.id - Seorang istri ngambek dan membuang semua masakan yang telah ia buat untuk suaminya.

Wanita itu merasa sakit hati lantaran sang suami justru memilih untuk makan di luar rumah bersama teman-temannya.

Aksi tersebut ia rekam dan dibagikan melalui sebuah akun Tiktok.

Dia akhirnya membuang semua masakan dan bahan-bahan makanan yang ia simpan di dalam kulkas.

Baca Juga: Anggota Polisi Digrebek Warga Berduaan Dengan Istri Orang Dalam Mobil

Dirinya kesal melihat suaminya tak menyentuh dan menyantap masakannya.

"Maaf ya Allah bukan aku niat buang rezeki tapi sakit rasa hati ini saat susah-susah dibuatin makanan buat suami malah dia lebih memilih makan di luar sama teman-temannya," tulis akun tersebut, dikutip Beritahits.id.

Buang Masakan

Dalam video tersebut, wanita itu tampak membuang semua masakan yang telah dia masak untuk suaminya.

Semua makanan itu tampak masih utuh. Wanita itu mengaku marah sekaligus sedih karena usahanya seperti tak dihargai.

Baca Juga: Viral TikTokers Ungkap Alasan Mengejutkan Babi Ngepet Tak Bisa Ambil Uang di Bank

Sebab, sang suami justru memilih makan di luar bersama teman-temannya.

Padahal istrinya telah memasak makanan cukup banyak untuk sang suami.

Wanita itu langsung mengambil plastik dan membuang masakannya.

Istri sakit hati dan buang makanan. (Tiktok)

Tak hanya itu, lauk yang sudah dia masak juga ikut dibuang. Wanita itu merasa sakit hati.

Selanjutnya, dirinya membuka pintu kulkas untuk membuang semua bahan masakan seperti cabai.

Semua masakan dan bahan makanan itu ia masukkan ke dalam satu plastik berwarna biru.

Wanita tersebut tampak kesal karena masakannya sia-sia tak dimakan oleh suami.

Komentar Warganet

Melihat aksi wanita tersebut, warganet ikut memberikan komentar dan tanggapannya.

"Suaminya tidak menghargai pengorbanan istri capek-capek nggak ada hargain nggak punyah hati kali suaminya, jangan masak mbak seminggu biarin dia makan di luar," balas warganet.

"Kalau saya seneng suami makan di luar, ngurangin kerjaan saya buat masak," kata warganet.

"Lo sesakit apapun sama suami lo jangan pernah buang makanan, sakit gue lihat ini, di luar sana banyak yang nggak makan," komentar warganet.

"Kenapa nggak dikasih tetangga aja, sabar ya," timpal warganet lain.

"Sakit hati sama suami nggak apa-apa mbak, tapi jangan buang makanannya mbak, sayang mbak kasih aja ke tetangga lebih banyak pahala," ujar warganet lainnya.

Load More