BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan sosok lansia kakak beradik di Tegal, Jawa Tengah, yang hidup tanpa keluarga lainnya viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh sebuah akun Tiktok, Minggu (5/9/2021) tampak dua orang nenek yang kondisi fisiknya sudah lemah dan membungkuk.
Berdasarkan keterangan dalam video tersebut, dikatakan bahwa kedua nenek itu merupakan kakak beradik yang sama-sama tak punya suami maupun anak.
"Beliau berdua kakak adik, sama-sama janda tak punya anak, sama-sama sebatang kara," tulis pengunggah video, dikutip BeritaHits.Id, Rabu (8/9/2021).
Baca Juga: Pelapor Tak Mau Damai, Emak-emak yang Mencuri Susu Bayi di Blitar Harus Masuk Bui?
Karena tak ada keluarga yang menemani, kondisi kedua nenek itu pun tampak memprihatinkan dan kurang terurus.
Salah satu dari kedua nenek tersebut bahkan mengaku sangat kesepian setiap hari. Ia merasa sangat senang ketika didatangi oleh komunitas Panti Jompo Keliling di Kabupaten Tegal, Jawa Tengah.
Panti Jompo Keliling merupakan sebuah komunitas yang menaungi sejumlah orang dengan kepedulian tinggi terhadap para lansia yang hidupnya sebatang kara dan kesusahan.
Mereka rutin mengunjungi para lansia tersebut sambil memberikan bantuan, baik bantuan materi berupa kebutuhan pokok, maupun bantuan non materi seperti perhatian dan juga kasih sayang.
"Panti jompo keliling simbah sebatang kara Kab. Tegal, Jateng," tulis akun tersebut.
Baca Juga: Sembarangan Ambil Minuman di Kulkas, Cewek Ini Menangis Pas Icip Rasanya
Melihat kondisi dua lansia kakak beradik itu, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Beberapa dari mereka mengaku iba dan terenyuh melihat orang tua hidup sebatang kara tanpa perhatian anak cucu.
Meskipun begitu ada juga yang senang melihat hubungan kakak adik di antara kedua lansia itu yang tetap terjalin hingga usia senja.
"Aku bersyukur bisa melihat nenek ini, saudara bisa bersama. Kita lihat banyak orang gara-gara harta persaudaraan putus. Ini contoh yang baik bagiku," ujar salah seorang warganet.
"Aku jadi ikutan nangis, aku juga nggak punya anak," ujar warganet lain.
"Hubungan persaudaraan yang indah dan abadi," sahut warganet lain.
"Lihat ini jadi nangis sesenggukan," komentar warganet lain.
"Semoga sehat dan bahagia selalu ya nek," komentar salah seorang warganet.
"Sama aku juga belum punya anak, jadi sedih lihatnya, sehat terus ya mbah, selalu bersama terus ya mbah," ujar warganet lain.
Video yang mungkin terlewatkan oleh Anda:
Berita Terkait
-
Bocah SMP Mencuri Uang Orang Tua Rp20 Juta Buat Beli iPhone Teman
-
Kejutan Ulang Tahun Nyeleneh, Pria Ini Diberi Sesajen Oleh Temannya
-
Viral Bocah SMP Curi Uang Orang Tua Rp20 Juta Demi Belikan Iphone untuk Pacar
-
Profil Novita Tandry, Psikolog Keluarga yang Diduga Belum Lulus S1
-
Demi Lolos Macet, Pengendara di Makassar Bikin Wali Kota Naik Pitam!
Terpopuler
- Timnas Indonesia U-17 Siaga! Media Asing: Ada yang Janggal dari Pemain Korut
- Jerman Grup Neraka, Indonesia Gabung Kolombia, Ini Hasil Drawing Piala Dunia U-17 2025 Versi....
- Kode Redeem FF Belum Digunakan April 2025, Cek Daftar dan Langsung Klaim Item Gratis
- Kiper Belanda Soroti Ragnar Oratmangoen Cs Pilih Timnas Indonesia: Lucu Sekali Mereka
- 4 Produk Wardah untuk Usia 40 Tahun Ke Atas Mengandung Antiaging, Harga Mulai Rp 50 Ribuan
Pilihan
-
Kiprah La Nyalla Mattalitti Saat Geger Geden PSSI Kini Rumahnya Digeledah KPK
-
Markas Pemain Korut U-17: Yang Tersembunyi di Balik Klub 4.25 SC?
-
Profil dan Kekayaan Abdul Halim Iskandar, Saudara Cak Imin yang Diduga Terlibat Korupsi
-
Strategi Investasi BPKH Gagal Tercapai, Kurang Rp704 Miliar dari Target di 2024
-
IHSG Masih Tunjukkan Taring dengan Menguat di Perdagangan Selasa Pagi
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak