BeritaHits.id - Warung pecel di Yogyakarta baru-baru ini menjadi viral. Warung itu ternyata menjadi langganan para menteri kabinet Indonesia Maju.
Kisah ini dibagikan oleh akun TikTok @kerjabanget. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 31 ribu kali dan mendapatkan 1.200 tanda suka.
"Para menteri @erick.thohir #fyp," tulis akun tersebut sebagai keterangan TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Senin (13/9/2021).
Nama tempat ini adalah Warung Makan Jogja Tempo Doeloe "SGPC Bu Wiryo 1959". Warung ini terletak di Jalan Agro CT VIII, Klebengan, Yogyakarta, atau tepatnya dekat Kampus Universitas Gadjah Mada (UGM).
Baca Juga: Sedih! Gerobak Penjual Ini Tiba-tiba Ambruk, Baksonya Tumpah Semua
Dalam video, akun ini menunjukkan video para menteri yang kerap berkunjung. Salah satunya adalah Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Erick Thohir.
"Warung langganan menteri," tulis akun ini dalam video.
Erick Thohir tampak memilih menu pecel lele dengan tertarik. Ia kemudian memakan sepiring pecel lele sambil berbincang dengan penjual.
Erick rupanya penasaran siapa saja rekan-rekan pejabatnya yang datang ke warung tersebut. Sang penjual pun membeberkan daftar menteri yang sering mampir membeli pecel lele di warungnya.
"Yang langganan siapa pak menteri-menteri?" tanya Erick.
Baca Juga: Menkes Pikirkan Alternatif, Peduli Lindungi Bakal Digunakan Tanpa Smartphone
"Menteri Sekretaris Negara Pak Pratikno," jawab penjual.
Selain itu, penjual mengatakan ada Menteri Perhubungan Budi Karya dan Menteri Luar Negeri Retno Marsudi. Nama Menteri Koordinator Politik, Hukum, Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD juga disebutkan.
"Menteri sekretaris negara, menteri perhubungan, menteri luar negeri, menko polhukam," lanjut penjual.
Mendengar itu, Erick Thohir langsung takjub. Ia memberikan saran kepada penjual agar memasang foto-foto menteri yang pernah mengunjungi warung tersebut.
"Wah, harus langsung pasang foto pak," sahut Erick.
Sebelum pulang, penjual kemudian meminta berfoto bersama Erick Thohir. Keduanya tampak saling menjabat dengan latar belakang tulisan warung.
Warganet yang melihat video ini langsung meramaikan kolom komentar dengan testimoni. Mereka menuliskan beragam pengalaman saat makan pecel lele di warung yang sudah berdiri sejak 1959 itu.
"Ini sih langganan cah yujiem jaman 90 an," komen warganet.
"Beras kencurnya mantap," sahut warganet.
"Aku suka makan di sini kalau lagi jenguk anak. Enak semua makanannya," puji warganet.
"Warung legend," tambah yang lain.
"Memang enak banget," celutuk warganet.
"Sampingnya peternakan UGM Klebengan ya?" tanya lainnya.
"Wow kangen sop nya," aku warganet.
Video ini bisa disaksikan di sini.
Video yang mungkin Anda lewatkan:
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Erick Thohir Evaluasi Kinerja STY, Singgung Pemain Naturalisasi di Timnas
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak