BeritaHits.id - Video yang menunjukkan rumah ibadah 6 agama di Indonesia baru-baru ini menjadi viral. Bagaimana tidak, 6 rumah ibadah itu berjejer dengan megah di Surabaya, Jawa Timur.
Pemandangan itu dibagikan oleh akun TikTok @agitzul. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 8,2 juta kali dan mendapatkan 870 ribu tanda suka.
"Salam toleransi. #Surabaya #fyp," tulis akun ini sebagai keterangan akun TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Jumat (17/9/2021).
Dalam video, seorang pengendara tampak melintas di sebuah kompleks. Ia kemudian merekam penampakan rumah ibadah 6 agama itu.
Rumah ibadah pertama yang dilewati pengendara itu adalah Masjid Muhajirin. Tempat ibadah umat Islam itu berdiri megah dengan halaman luas.
Rumah ibadah selanjutnya adalah Vihara Budhayana Royal Residence. Tempat bersembayang umat Buddha ini juga tidak kalah megah dengan simbol agamanya.
Di samping Vihara, berdiri rumah ibadah milik umat Katolik. Gereja Katolik Kapel Santo Yustinis itu juga dibangun dengan megah, lengkap dengan halaman luas seperti rumah ibadah sebelumnya.
Selanjutnya ada Klenteng Ba De Miao. Tempat ibadah umat Konghucu tersebut dibangun di samping Gereja Katolik dan tampak mencolok dengan berbagai lampion.
Klenteng yang memiliki ciri khas berwarna merah tersebut juga diberi hiasan naga sebagai penjaga. Patung-patung naga tampak melilit tiang bangunan sampai berdiri megah di atap.
Baca Juga: PKS Kritik Telak Ucapan Pangkostrad Dudung: Bukan Otoritas TNI Bicara Kebenaran Agama!
Maju setelah Klenteng, berdiri rumah ibadah umat Hindu yang memiliki ciri khas pura. Tempat ibadah bernama Pura Sakti Raden Wijaya itu juga dilengkapi dengan halaman luas seperti lainnya.
Terakhir, ada rumah ibadah umat Kristen Protestan yang juga berdiri megah di samping pura. Gereja Kristen itu bernama GKI Royal Residence.
Pengendara itu sendiri membagikan rekaman itu ke TikTok karena merasa kagum. Apalagi, rumah ibadah 6 agama di Tanah Air itu saling bertetangga dan bisa ditempuh dengan jalan kaki.
Video itu juga mendapatkan perhatian warganet. Banyak dari warganet yang menuliskan pujian terharu sampai mengumandangkan indahnya hidup bertoleransi.
"Wah pengen ke sana," sahut warganet.
"Indahnya Indonesiaku. Terharu," komen warganet.
Tag
Berita Terkait
-
PKS Kritik Telak Ucapan Pangkostrad Dudung: Bukan Otoritas TNI Bicara Kebenaran Agama!
-
Viral Cowok Pamer Isi Bensin Mobil Rp 9 Juta Dibayar Tunai, Warganet Naik Darah
-
Viral Make Over Kamar Mandi Sempit Jadi Estetik, Sentuhan Aquarium Tuai Perdebatan
-
Ditonton 28 Juta Kali, Biduan Pukul Penonton Kurang Ajar, Kepala Auto Benjol
-
Ibu Bagikan Tutorial Baju Rapi Tanpa Disetrika, Coba Lihat Hasilnya
Terpopuler
- Susunan Tim Pelatih Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2025, Indra Sjafri Ditopang Para Legenda
- Diskon Listrik 50 Persen PLN Oktober 2025, Begini Syarat dan Cara Dapat E-Voucher Tambah Daya!
- Shin Tae-yong Batal Comeback, 4 Pemain Timnas Indonesia Bernafas Lega
- 7 Rekomendasi Smartwatch untuk Tangan Kecil: Nyaman Dipakai dan Responsif
- 5 Bedak Padat yang Cocok untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Samarkan Flek Hitam
Pilihan
-
Harga Emas Sabtu 25 Oktober 2025: Antam Masih 'Hilang', UBS dan Galeri 24 Menguat
-
Superkomputer Prediksi Arsenal Juara Liga Champions 2025, Siapa Lawan di Final?
-
Bayar Hacker untuk Tes Sistem Pajak Coretax, Menkeu Purbaya: Programmer-nya Baru Lulus SMA
-
Perbandingan Spesifikasi HONOR Pad X7 vs Redmi Pad SE 8.7, Duel Tablet Murah Rp 1 Jutaan
-
Di GJAW 2025 Toyota Akan Luncurkan Mobil Hybrid Paling Ditunggu, Veloz?
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!