BeritaHits.id - Video kucing yang berada di kamar mandi baru-baru ini menggemparkan warganet. Bagaimana tidak, kucing itu santai buang air besar atau BAB di kloset kamar mandi.
Momen ini dibagikan oleh akun TikTok @ohlafyu. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 25 juta kali dan mendapatkan 2,6 juta tanda suka.
Pemandangan itu membuat sang pemilik kucing menjadi bangga. Ia merasa didikannya untuk membesarkan kucing sudah sukses.
"Didikan siapa dulu nih," tulis pemilik akun sebagai keterangan TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Sabtu (18/9/2021).
Dalam video, pemilik rumah berjalan masuk ke kamar mandi dan merekam isinya. Ia melihat kucing peliharaannya sedang asyik buang hajat di kloset jongkok.
Kucing berwarna hitam putih itu hanya menatap pemilik dengan serius. Sebagian tubuh dan kaki belakangnya masuk ke kloset, sedangkan kaki depannya menapak di lantai kamar mandi.
Momen itu semakin kocak setelah pemilik kucing bertanya ke binatang kaki empat tersebut. Ia bertanya apakah sang kucing sudah selesai apa belum.
"Udah belum?" tanya sang pemilik kucing.
Menariknya, kucing itu menjawab dengan "meow meow". Sang pemilik pun bertanya lagi sudah selesai apa belum buang air besar.
Baca Juga: Viral Pedagang Es Jualan Dibantu Robot, Warganet Langsung Sentil Elon Musk
Pertanyaan itu dijawab lagi dengan suara kucing. Sang pemilik pun menyimpulkan kucingnya belum selesai buang air besar.
Ia kemudian meninggalkan kucingnya untuk menyelesaikan BAB terlebih dahulu.
"Hmm? Belum? Yaudah kalau belum," kata sang pemilik kucing.
Sontak, video itu langsung banjir komentar kocak warganet. Mereka bahkan menuliskan komentar terkejut dan iri saat melihat kelakuan kucing yang begitu pintar itu.
"Cara ngelatihnya gimana pliss kucing selalu pipis di kamar," komen warganet.
"Dalam hati si kucing: Apaan sih loe gak sabaran banget?"," celutuk warganet.
Berita Terkait
-
Viral Pedagang Es Jualan Dibantu Robot, Warganet Langsung Sentil Elon Musk
-
Viral 3 Cowok Mirip Warkop DKI, Indro Warkop Tak Suka?
-
Memungut Beras yang Tercecer di Jalanan, Aksi Kakek Tua Ini Bikin Warganet Mewek
-
Detik-detik Moge Terbakar di Jalur Wisata Gunung Bromo
-
Viral Moge Terbakar Hebat Saat Menuju Wisata Gunung Bromo, Pengemudi Langsung Lompat
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!