BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan reaksi seorang pengantin wanita saat menjalani prosesi sungkeman dengan pihak orang tua mempelai pria viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @eririas13, Kamis (28/10/2021) MUA yang merias pengantin tersebut menceritakan kejadian saat itu.
Mempelai wanita yang semula sudah dandan cantik tiba-tiba menangis sesenggukan saat menjalani prosesi sungkeman.
Tak direstui mertua
Baca Juga: Viral Begal Payudara Modus Tanya Alamat di Duren Sawit, Polisi Tangkap Pelaku di Rumahnya
Dalam video tersebut dijelaskan alasan mempelai wanita menangis karena pernikahannya tidak direstui oleh sang mertua.
Tangisan mempelai wanita pun pecah saat momen sungkeman dimana pihak orang tua dari mempelai pria tak mau memberikan restu.
"Pengantinku udah aku dandanin cantik banget," tulis sang MUA dalam videonya, dikutip BeritaHits.Id, Jumat (29/10/2021).
"Pas waktu minta sungkem mertua, tapi mertuanya nggak mau merestui si pengantin perempuan," lanjutnya.
Tangisan pecah
Baca Juga: Viral Pemukiman di Pejaten Timur Banjir hingga 150 Cm, Warga: Kali Ciliwung Meluap
Saat mendapati sang mertua tak mau memberikan restu, tangis mempelai wanita pecah di pelaminan. Beberapa orang tampak menenangkan mempelai wanita agar berhenti menangis.
"Pecahlah tangisan itu," tulis sang MUA.
"Semoga suatu saat orang tuanya mau merestui mereka," pungkasnya.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti sikap mertua yang tak memberikan restu atas pernikahan tersebut.
"Sakit banget rasanya, apalagi dimusuhi mertua sendir," komentar salah seorang warganet.
"Restu orang tua memanglah penting tapi urusan jodoh mutlak haknya Allah SWT," ujar warganet lain.
"Seperti aku, sampai sekarang beliau tidak merestui, malah suamiku sekarang seperti anak tirinya, nggak pernah dipandang," tulis salah satu warganet.
"Ya Allah pertemukanlah aku dengan jodoh yang baik dan mertua yang sayang sama aku," sahut warganet lain.
"Ya Allah jadikanlah hamba mertua yang baik bagi anak mantu hamba nanti, hamba tidak ingin menyakiti siapa pun," komentar salah satu warganet.
"Aku nggak direstui sama ibunya suami, pas kita nikah kita nggak libatin ortunya sama sekali, biar nggak ribet aja," tulis warganet lain.
Video lain yang mungkin terlewatkan:
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Tag
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak