Anak Vanessa Angel Selamat dari Kecelakaan Maut, Kini Ditangani RS
Milano Lubis, mantan kuasa hukum Vanessa Angel memastikan kondisi Gala Sky Andriansyah, putra almarhum Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah dalam keadaan selamat.
"Anaknya masih selamat, tapi lagi ditanganin rumah sakit," ungkap Milano Lubis, saat dihubungi Suara.com, Kamis (4/11/2021).
Namun tidak diketahui persis bagaimana kondisi bayi yang masih berumur satu tahun itu.
Baca Juga: Tewas Terpental saat Kecelakaan Maut, Polisi Duga Vanessa Angel Tak Pakai Sabuk Pengaman
"Saya nggak tahu kondisinya seperti apa. Belum tahu," sambungnya.
Dia yang kebetulan berada di Surabaya, langsung mengurus jenazah Bibi Ardiansyah dan Vanessa Angel yang mengalami kecelakaan mobil siang tadi.
Seperti diketahui, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah menjadi korban tewas dalam kecelakaan tunggal yang terjadi di ruas Tol Jombang-Mojokerto, Jawa Timur.
Selain dua korban tewas, juga ada tiga orang lainnya yang selamat. Mereka adalah sang sopir, anak Vanessa-Bibi, dan seorang lainnya.
Mobil yang ditumpangi Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah berjenis Mitsubishi Pajer dengan nopol B 1264 BJU.
Baca Juga: Foto Kecelakaan Vanessa Angel & Suami Beredar, Bisa Berdampak Emosional bagi Keluarga
Tiga korban yang mengalami luka dibawa ke Rumah Sakit Kertosono Nganjuk. Sementara Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah di bawa ke Rumah Sakit Bhayangkara, Surabaya.
Berita Terkait
-
Tewas Terpental saat Kecelakaan Maut, Polisi Duga Vanessa Angel Tak Pakai Sabuk Pengaman
-
Foto Kecelakaan Vanessa Angel & Suami Beredar, Bisa Berdampak Emosional bagi Keluarga
-
Sebelum Kecelakaan Maut, Vanessa Angel Umbar Senyum Manis, Tunjukkan Babysitter dan Anak
-
Kronologi Kecelakaan Maut yang Merenggut Nyawa Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah
-
Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah Tewas Kecelakaan, Nasib Anak Dipertanyakan
Tag
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- 7 Rekomendasi Mobil Bekas MPV 1500cc: Usia 5 Tahun Ada yang Cuma Rp90 Jutaan
- 5 Rekomendasi Pompa Air Terbaik yang Tidak Berisik dan Hemat Listrik
- Diperiksa KPK atas Kasus Korupsi, Berapa Harga Umrah dan Haji di Travel Ustaz Khalid Basalamah?
- 5 AC Portable Mini untuk Kamar Harga Rp300 Ribuan: Lebih Simple, Dinginnya Nampol!
Pilihan
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!