Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Fita Nofiana
Selasa, 09 November 2021 | 15:30 WIB
Politikus Partai Golkar, Meutya Hafid. (Suara.com/Ria Rizki)

BeritaHits.id - Politisi Meutya Hafid kembali menjadi sorotan. Jika sebelumnya karena fotonya bersama Panglima TNI baru, Andika Perkasa kini fotonya viral karena kaus yang ia kenakan. 

Bermula dari unggahannya di Instagram, foto tersebut kemudian jadi sorotan saat diunggah kembali di Twitter oleh akun @BNGPY. 

Pada unggahannya, ia tengah memamerkan kaosnya, namun tulisan di dalamnya malah jadi sorotan. 

"Irony," tulis akun tersebut. 

Baca Juga: Dagangan 3 Hari Tak Habis, Reaksi Penjual Roti Bakar Ini Bikin Enggak Tega

Pada kausnya tertulis kata-kata, "Your opinions will never pay my bills (opinimu takkan pernah membayar tagihanku)".

Tulisan tersebut jadi sorotan warganet karena dianggap kontras dengan posisinya sebagai anggota Komisi I DPR RI dari Partai Golkar. 

Meutya Hafid (twitter.com/BNGPY)


Sebab kritik dan opini terutama dalam masyarakat sangat dibutuhkan haru menjadi pertimbangan anggota dewan dalam mengambil keputusan.

Dalam hal ini, maka berbagai respons muncul dari warganet. 

"Yes, but my tax did," komentar warganet. 

Baca Juga: Seniornya Kafe Kekinian, Video Lawas Suasana Ngopi Tahun 1960 Viral

"Emang dia dikasih kaos enggak baca dulu tulisannya," imbuh warganet. 

"Suara rakyat kan emang cuma penting untuk pemilu, di luar itu cumaa angka statistik," tambah warganet lain.  

"Mungkin dia lagi sarkasme ke diri sendiri kali ya," tulis warganet lain. 

"Lupa kali dibayar pakai pajak yang diambil dari rakyat," timpal lainnya. 

Cuitan tersebut telah disukai lebih dari 500 likes dari warganet. 

Sebelum menjadi politisi sejak 2010, Meutya adalah seorang jurnalis dan presenter TV. Ia bahkan pernah mengalami penyanderaan oleh sekelompok bersenjata di Irak ketika sedang liputan. 

Load More