BeritaHits.id - Beredar video rekaman layar percakapan sepasang kekasih yang viral di media sosial. Isi percakapannya pun membuat warganet bersimpati.
Video tersebut dibagikan oleh sebuah akun TikTok pada Senin (8/11/2021). Hingga berita ini dipublikasikan, video rekaman layar itu setidaknya telah disaksikan 2,3 juta kali dan disukai lebih dari 136 ribu warganet.
"Keep strong," tulis sebuah akun TikTok yang mengunggah video tersebut sebagai keterangan video. Video itu menunjukkan percakapan yang dikirim oleh seorang laki-laki kepada kekasihnya.
Isi Percakapan
Baca Juga: Nyeleneh! Viral Wanita Makan Mi Instan Diberi Tambahan Stroberi
Di awal percakapan, seorang laki-laki itu mengirimkan permohonan maaf untuk sang kekasih. Ia meminta maaf lantaran tidak bisa mengantar sang kekasih pergi untuk vaksin.
Pengirim pesan tersebut lalu bertanya apakah sang kekasih marah kepadanya. Namun, sang kekasih memberi jawaban yang tak terduga.
Sang kekasih terlihat sabar dan mengaku sudah tahu alasannya, yaitu karena seorang perempuan lain yang bernama Tasya.
"Lagian sia-sia juga kan aku ngelarang kamu buat engga ketemu sama Tasya lagi, kamu tetep kekeh mau ketemuan sama dia," tulis sang kekasih.
Pengirim pesan yang merupakan pacarnya itu lalu mengirimkan alasannya tidak mengantar sang kekasih untuk vaksin.
Baca Juga: Viral Pernikahan Digelar di Tengah Sawah Tanpa Tenda: The Real Garden Party
"Sebenarnya tadi aku udah mau siap-siap buat jemput kamu tapi Tasya DM kalau dia lagi pusing terus minta dianterin ke puskesmas," tulis pengirim pesan.
Pengirim pesan lalu meminta maaf dan berikan pesan mencengangkan. "Kamu jangan marahin Tasya ya, kasian dia masih butuh istirahat banyak-banyak. Kalo kamu marahin Tasya penyakitnya nanti bakalan kambuh," tulisnya.
Komentar Warganet
Sampai berita ini terbit, Selasa (9/11/2021), unggahan tersebut sudah mendapat lebih dari 9 ribu komentar. Banyak warganet yang kesal dengan kelakuan pengirim pesan.
"Dari pada melarang tapi tak dihiraukan, lebih baik mengurangi rasa sayang perlahan," tulis salah satu pengguna TikTok.
"Tim kalau pusing langsung minum Paramex, bukan minta dianter laki orang," tulis pengguna lain.
"Putusin!! Jangan sampai menyesal, buang buang waktu yang ada," tulis pengguna TikTok memperingati penerima pesan.
"Padahal cuma baca doang tapi nyeseknya sampai sini ya Ya Allah," ujar warganet.
"Maaf sebelumnya ya mbak. Jangan dimaafin berulang kali, nanti ngelunjak. Kasian hati lu yang sakit sendiri," tulis warganet lain.
"Ketergantungan sama cowok orang hanya karena dia lebih kenal duluan dan berlindung di balik kata sahabat atau mantan yang deket karena keluarga udah saling kenal," ujar pengguna TikTok lainnya.
"Kecewa paling sakit ketika kita sudah melarangnya tetapi dia tetap melakukannya," tanggapan pengguna TikTok lain.
Berita Terkait
-
Nissa Sabyan dan Ayus Menikah dengan Mahar 200 Ribu, Video Lawas 'Gelay' Viral Lagi
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Rumah Rp 25 Juta Ini Menarik Perhatian Joko Anwar, Siap Berantem Sama Netizen
-
Viral Pengasuh Anak Diduga Lakukan Tindakan Asusila, Cium dan Susui Anak Majikan Tanpa lzin
-
Tanggapi Ucapan Seksis Ridwan Kamil Soal Janda, Susi Pudjiastuti: Saya Happy-happy Aja
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak