Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Nur Khotimah
Selasa, 09 November 2021 | 19:33 WIB
Ilustrasi pasangan naik motor. (Pexels/Windu Nugroho)

BeritaHits.id - Viral sebuah video yang berisi aksi mesra pasangan saat menunggu lampu merah. Video tersebut dibagikan oleh akun Instagram bernama @viralyes pada Selasa (9/11/2021).

"Terlihat sederhana, tapi dia bisa membuat orang terkasih bahagia, lewat cara yang orang lain tak bisa," tulis akun tersebut untuk mengiringi unggahan yang dibuatnya.

Dalam video itu nampak seorang pria dan wanita yang tengah berhenti di lampu merah. Sambil menunggu lampu lalu lintasnya berubah, mereka nampak sibuk ngobrol.

Pasangan ini awalnya terlihat serius menyoroti satu hal yang sama. Kemudian si pria mengatakan sesuatu yang membuat wanita di bangku penumpang tertawa.

Baca Juga: Viral Cara Menghemat Tissue yang Membuat Warganet Emosi

Tak ragu mendaratkan ciuman

Pasangan Pamer Aksi Mesra di Lampu Merah. (Instagram/@viralyes)

Setelah momen tersebut, wanita berhijab ini menyauti oborolan pasangannya. Tapi sebelum itu dia sempat mendaratkan ciuman kecil di telinga pria yang ada di depannya.

"Hati-hati para ayah dan bunda yang berhenti di lampu merah, banyak mata camera di sekeliling anda," lanjut bunyi caption yang dibuat oleh akun Instagram @viralyes.

"Tau-tau viral masuk tv karena membuat iri jutaan orang yang melihat. Bahagia ternyata sederhana," sambungnya lagi.

Tidak butuh waktu lama, video pasangan ini langsung menarik perhatian warganet pengguna Instagram. Lebih dari 1200 tanda suka berhasil dikumpulkan oleh video tersebut.

Baca Juga: Duh Malunya, Perempuan Ini Salah Masuk Mobil Dan Dibilang Cilukba Oleh Orang di Dalamnya

Komentar warganet

Bukan cuma banyak ditonton, momen tersebut juga cukup ramai dikomentari warganet. Sejumlah warganet ikut terbawa perasaan alias baper melihat kemesraan pasangan ini.

Tapi di sisi lain beberapa warganet justru fokus menyoroti hal lain yang dianggap janggal, yaitu fakta bahwa pasangan tersebut nampak tidak memakai helm dalam video itu.

"Kok nggak pakai helem ya, minta ditilang apa denda," kata warganet.

"Enggak pakai helm," tulis yang lain.

"Helmnya jadi variasi doank (emoji tertawa)," komentar lainnya.

"Itu kenapa helmnya gak dipake (emoji tertawa)," sambung warganet.

"Udah gak pake helm, gak pakek masker (emoji tertawa)," tutur yang lain.

"Helmnya buat pajangan motor, maskernya takut kotor disimpen di tas," komentar warganet.

"Bawa helm kok gak dipake mas," sentil akun lain.

Terlepas dari hal itu, tidak sedikit juga warganet yang merasa iri melihat momen pasangan itu. Mereka pun setuju dengan caption akun @viralyes yang menyebut bahagia itu sederhana.

Video yang mungkin Anda lewatkan:

Load More