BeritaHits.id - Cerita pelanggan saat memesan layanan ojol atau ojek online baru-baru ini menjadi viral. Hal ini disebabkan karena ia mendapatkan driver ojol bernama Joko Widodo.
Kisah ini dibagikan oleh akun Instagram @lambe_ojol. Akun ini mengunggah tangkapan layar percakapan pelanggan dan driver ojol di aplikasi.
"Sama dong namanya," tulis akun ini sebagai keterangan Instagram seperti dikutip BeritaHits.id, Rabu (10/9/2021).
Dalam tangkapan layar, pelanggan itu sedang memesan menu makanan melalui ojol. Sang driver ojol yang bernama Joko Widodo itu kemudian menanyakan apakah pesanan sudah sesuai aplikasi.
Baca Juga: Murka! Gara-gara Istri Terpeleset dan Jatuh, Pria Ini Hancurkan Trotoar Jalan
"Sore, pesanan sesuai aplikasi ya?" tanya driver ojol tersebut.
"Iya pak," jawab sang pelanggan.
Driver ojol itu pun meminta agar pelanggannya menunggu pesanan datang. Percakapan itu awalnya memang tidak ada yang aneh dan sesuai dengan prosedur.
"Baik mohon ditunggu. Terima kasih," jawab pelanggan tersebut.
Namun, pelanggan itu rupanya begitu penasaran dengan nama driver ojol itu. Pasalnya, nama sang driver sama dengan Presiden Republik Indonesia Joko Widodo atau Jokowi.
Baca Juga: Viral Wanita Joget Diiringi Penari Latar Berhijab, Penontonnya Bocah-bocah
Akhirnya, pelanggan ini memberanikan diri bertanya ke driver ojol itu. Ia menanyakan apakah sang driver merupakan presiden melalui pesan di aplikasi.
"Maaf, ini bukan pak presiden kan ya?" tanya pelanggan tersebut.
Pertanyaannya itu langsung dijawab oleh driver ojol. Sang driver ojol mengatakan dirinya bukan presiden sambil tertawa.
"Hehehe... Bukan," jawab sang driver ojol.
"Hehe...oke pak," balas pelanggan itu lega.
Sontak, percakapan antara pelanggan dan driver ojol itu langsung ramai dikomentari warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak dan geli di kolom komentar.
"Receh sekali," sahut warganet.
"Ya kali. Pakde juga manusia biasa, butuh beli boba juga kan," celutuk warganet.
"Jelas bukan dong, soalnya bapak nya kan akrab dan enak diajak ngobrol," komentar warganet.
"Jelas bukan dong, bapaknya juga ngeladeni," timpal lainnya.
"Saya juga pernah dapat driver dengan nama yang sama," curhat warganet.
"Driver ojol yang biasa mangkal di bebek Kaleyo Lenteng Agung juga ada yang namanya Joko Widodo," beber warganet.
"Pak Joko Widodo biasa ambil food juga di tempat saya itu, daerah Tangerang wkwkwk," tambah yang lain.
Video yang mungkin Anda lewatkan:
Berita Terkait
-
Akademisi Sebut Dukungan Jokowi ke Ridwan Kamil sebagai Kebohongan
-
PDIP Minta Prabowo Tegur Jokowi yang Terlalu Jauh Cawe-cawe di Pilkada 2024
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
-
Rocky Gerung Sebut Pilkada Sumut Jadi Harapan Terakhir Jokowi Pertahankan Dinasti
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bau Badan Rayyanza Sepulang Sekolah Jadi Perbincangan, Dicurigai Beraroma Telur
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak