BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang wanita menghadapi tiga tetangga yang memagari jalan di depan rumahnya viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @annisama07, Kamis (11/11/2021) tampak tiga orang tetangga sedang memasang pagar bambu di depan rumah wanita tersebut.
Wanita itu lantas menegur tiga tetangga yang memasang pagar tepat di batas antara rumahnya dengan jalan umum. Ia pun menunjukkan denah di sertifikat untuk membuktikan area mana yang termasuk tanah miliknya.
Dipagari secara paksa
Dalam video yang diunggah, wanita tersebut tampak meladeni tiga tetangga yang sedang memasang pagar di jalan depan rumahnya.
Wanita tersebut juga tampak mengajukan protes karena mereka memasang pagar tepat di depan pintu rumah sehingga menghalangi akses.
Ia menyebut batas-batas tanah sudah tergambar jelas di sertifikat. Di depan rumah wanita tersebut terdapat jalan umum yang membatasi tanahnya dengan tanah tetangga, namun tetangga tersebut malah mengakui jalan umum sebagai tanahnya.
"Di sertifikat padahal udah jelas itu adalah jalan, tapi inilah perbuatan tetanggaku memagar depan rumahku karena mengakui itu adalah tanahnya," tulis wanita tersebut dalam videonya, dikutip BeritaHits.Id, Jumat (12/11/2021).
Tunjukkan sertifikat tanah
Baca Juga: Viral Bocil Marah Tak Dikasih Uang Saat Mengemis, Hina Pengendara Mobil Begini
Dalam videonya yang lain, wanita tersebut tampak memperlihatkan denah tanah yang terdapat di sertifikat. Ia lantas menandai tanahnya dan tanah tetangga yang dibatasi oleh jalan.
"Ini denah dari BPN, hasilnya (tanah) itu (adalah) jalan sampai belakang," lanjutnya.
"Ini letak denah tanahnya ya, sudah jelas itu deoan sampai belakang adalah jalan," tulis wanita tersebut di videonya yang lain.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka mengaku kesal dengan sikap tetangga yang memagari rumah wanita tersebut.
Ada juga yang memilih untuk bersikap netral dengan perselisihan antartetangga tersebut.
Tag
Berita Terkait
-
Wanita Bikin Minuman untuk Suami dengan Cara Unik, Publik Salfok Lihat Camilannya
-
Promosi Produk Kecantikan Tak Biasa, Warganet: Jualan Apa Ngajak Berantem?
-
Lagi-Lagi Viral Fetish Aneh, Kali Ini Fetish Martabak Keju
-
Viral Ibu Nyanyikan Lagu Ini untuk Mempelai Pria Bikin Terharu, 'Tamu-Tamu Juga Nangis'
-
Viral Bocil Marah Tak Dikasih Uang Saat Mengemis, Hina Pengendara Mobil Begini
Terpopuler
- 2 Cara Menyembunyikan Foto Profil WhatsApp dari Orang Lain
- Omongan Menkeu Purbaya Terbukti? Kilang Pertamina di Dumai Langsung Terbakar
- Selamat Tinggal Timnas Indonesia Gagal Lolos Piala Dunia 2026, Itu Jadi Kenyataan Kalau Ini Terjadi
- Jemput Weekend Seru di Bogor! 4 Destinasi Wisata dan Kuliner Hits yang Wajib Dicoba Gen Z
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
Pilihan
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
-
165 Kursi Komisaris BUMN Dikuasai Politisi, Anak Buah Prabowo Merajai
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!