BeritaHits.id - Bagi banyak orang, mengambil gaji pertama merupakan momen yang menyenangkan. Begitu pula dengan pria pemilik akun TikTok @_anggayn ini.
Tak heran jika pria yang diketahui bernama Angga itu mengabadikan momen mengambil gaji pertamanya lewat sebuah video dan mengunggahnya ke jejaring sosial.
Pria ini mengunggah video tersebut lewat akun TikTok miliknya pada 29 Oktober 2021 lalu. Meski sudah lumayan lama, tapi video ini masih FYP (For You Page) TikTok.
Dia menampilkan momen saat dirinya berdiri di depan mesin ATM sebuah minimarket dalam video tersebut. Tentu saja dia tengah menunggu uang gajinya keluar dari mesin itu.
Baca Juga: Viral Momen Jan Ethes Tanding Taekwondo, Aksi Gibran Disorot Publik: Heboh Bener
Mengalami hal mengejutkan
Tapi saat menunggu, pria itu mengalami hal yang cukup mengejutkan. Dia bahkan sangat malu dengan penjaga minimarket tersebut lantaran kejadian yang baru saja dialaminya.
Jadi uang yang diambil oleh pemilik akun @_anggayn itu mendadak berjatuhan dari mesin ATM. Alhasil uang gaji pria ini langsung berserakan di lantai minimarket.
"Sumpah malu bet ama mba alfanya (emoji menangis)," kata pria tersebut seperti dilansir BeritaHits.id dari unggahan TikTok miliknya.
Pria itu pun terpaksa harus memunguti lembaran uang gajinya yang ada di lantai. Tapi dia tidak menampilkannya lebih lanjut dalam video TikTok tersebut.
Baca Juga: Viral di TikTok, Gadis Baduy Bongkar Harga Outfit, Ternyata Sampai Segini
Sampai artikel ini dibuat pada Senin (15/11/2021), postingan akun @_anggayn masih ramai diserbu warganet dan sudah ditonton lebih dari 500 ribu kali.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Samsung Murah Rp2 Jutaan: RAM Gede, Kamera Terbaik
- Cari Mobil Bekas Harga Rp35 Jutaan? Ini Rekomendasi Terbaik, Lengkap dengan Spesifikasinya!
- Dulu Hanya Sultan yang Sanggup, Kini Jadi Mobil Bekas Murah: Ini Deretan Sedan Mewah Kelas Atas
- 8 Mobil Bekas Murah 7 Seater Rp60 Jutaan, Pajaknya Lebih Murah dari Yamaha XMAX
- 5 HP Redmi Murah RAM 8 GB, Harga Sejutaan di Mei 2025
Pilihan
-
Puan Tolak Relokasi Warga Gaza, PCO: Pemerintah Cuma Mau Mengobati, Bukan Pindahkan Permanen
-
Wacana 11 Pemain Asing di Liga 1 Dibandingkan dengan Saudi Pro League
-
Dewi Fortuna di Sisi Timnas Indonesia: Lolos ke Piala Dunia 2026?
-
7 Rekomendasi Sunscreen Terbaik, Super Murah Pas buat Kantong Pelajar
-
Mitsubishi Xpander Terbaru Diluncurkan, Ini Daftar Pembaruannya
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak