BeritaHits.id - Bagi banyak orang, mengambil gaji pertama merupakan momen yang menyenangkan. Begitu pula dengan pria pemilik akun TikTok @_anggayn ini.
Tak heran jika pria yang diketahui bernama Angga itu mengabadikan momen mengambil gaji pertamanya lewat sebuah video dan mengunggahnya ke jejaring sosial.
Pria ini mengunggah video tersebut lewat akun TikTok miliknya pada 29 Oktober 2021 lalu. Meski sudah lumayan lama, tapi video ini masih FYP (For You Page) TikTok.
Dia menampilkan momen saat dirinya berdiri di depan mesin ATM sebuah minimarket dalam video tersebut. Tentu saja dia tengah menunggu uang gajinya keluar dari mesin itu.
Mengalami hal mengejutkan
Tapi saat menunggu, pria itu mengalami hal yang cukup mengejutkan. Dia bahkan sangat malu dengan penjaga minimarket tersebut lantaran kejadian yang baru saja dialaminya.
Jadi uang yang diambil oleh pemilik akun @_anggayn itu mendadak berjatuhan dari mesin ATM. Alhasil uang gaji pria ini langsung berserakan di lantai minimarket.
"Sumpah malu bet ama mba alfanya (emoji menangis)," kata pria tersebut seperti dilansir BeritaHits.id dari unggahan TikTok miliknya.
Pria itu pun terpaksa harus memunguti lembaran uang gajinya yang ada di lantai. Tapi dia tidak menampilkannya lebih lanjut dalam video TikTok tersebut.
Baca Juga: Viral Momen Jan Ethes Tanding Taekwondo, Aksi Gibran Disorot Publik: Heboh Bener
Sampai artikel ini dibuat pada Senin (15/11/2021), postingan akun @_anggayn masih ramai diserbu warganet dan sudah ditonton lebih dari 500 ribu kali.
Komentar warganet
Ratusan warganet tak ragu mengomentari video pria ini saat pertama kali mengambil gaji lewat mesin ATM. Kebanyakan warganet tertawa melihat momen tersebut.
Ada juga yang bercanda dengan menyebut bahwa pria itu baru saja "diludahi" oleh mesin ATM. Beberapa membuat skenario cerita sendiri soal momen tersebut.
"HAHAHAHAHAHA BAWA WADAH HARUSNYA BIAR KAGA PABALATAK," kata warganet.
"Kok gue ngakak," komentar lainnya singkat.
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Kanky Murah tapi Berkualitas untuk Easy Run dan Aktivitas Harian
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!