BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang ART merengek pada majikannya agar diajak jalan-jalan ke tempat wisata yang belum pernah ia kunjungi viral di media sosial.
Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @carinazobitxoza, Sabtu (21/11/2021) tampak sang majikan sedang mengajak ART makan bersama di sebuah restoran.
Sang ART lantas memohon pada majikannya agar diajak berwisata ke sebuah arena bermain yang belum pernah ia kunjungi sama sekali.
Minta main ke Dufan
Dalam video yang diunggah, sang majikan bercerita bahwa ART-nya ingin berwisata ke Dufan. Ia ingin mencoba beragam wahana di sana karena belum pernah sekali pun mengunjungi tempat itu.
Mendengar permintaan sang ART, majikan tersebut mengaku seperti memiliki seorang anak gadis.
"Ini ART-ku namanya Yuli, umurnya masih 17 tahun. TIba-tiba minta liburan ke Dufan karena dia belum pernah sama sekali, aku berasa punya anak gadis," tulis sang majikan dalam videonya, dikutip BeritaHits.Id, Minggu (21/11/2021).
Majikan menuruti
Dalam video tersebut sang ART tampak merengek pada majikannya. Sambil makan, ia meminta untuk diajak bermain ke Dufan.
Baca Juga: Presiden Bongkar Borok BUMN di Depan Erick-Ahok, Rocky Gerung: Jokowi Jubir Oposisi
"Buk boleh nggak kalau kita main ke wahana yang tinggi-tinggi itu?" pinta ART pada majikannya.
"Ke mana? Ke Dufan maksudnya? Emang kamu mau ke sana?" tanya sang majikan.
Sang ART mengaku ingin mencoba beragam wahana di Dufan karena belum pernah merasakan bermain di wahana-wahana tersebut.
"Iya kan aku belum pernah coba buk," jawab ART itu.
Sang majikan pun memenuhi permintaan ART-nya, ia berjanji akan mengajak si ART berwisata ke Dufan suatu hari nanti.
"Tapi nggak hari ini ya, besok ya" ujar majikan tersebut.
"Yesss, makasih buk," ujar sang ART.
Tanggapan warganet
Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti reaksi sang majikan saat ART meminta diajak ke Dufan.
Para warganet memuji majikan tersebut karena berbaik hati menuruti permintaan sang ART.
"Jarang banget nemu majikan yang sayang banget ke ART kaya gini, sehat selalu kakak, semoga lancar terus rezekinya," komentar salah seorang warganet.
"Akan jadi pengalaman hidupnya nanti saat dia menikah dan punya anak, cerita pernah bekerja dengan majikan yang berhati malaikat," ujar warganet lain.
"Wajah bahagianya priceless, aku sampai bisa ngerasain bahagianya Yuli," tulis salah satu warganet.
"Kalau dunia isi orang seperti ini dijamin damai deh karena saling membahagiakan," sahut warganet lain.
"Ah baik banget," komentar salah satu warganet.
"Kebaikan yang kakak berikan akan berbalik kebaikan ke keluarga kakak," tulis warganet lain.
Video lain yang mungkin terlewatkan:
Tag
Berita Terkait
-
Viral, Pelaku Penyiraman Air Keras ke Istrinya Sendiri Hingga Meninggal Dunia Ditangkap
-
Curhat Wanita Batalkan Lamaran Sahabat Sendiri, Warganet Ramai Berdebat
-
Isi Amplop Langsung Diberikan di Depan Pengantin, Warganet: Ngasih Rp 2 Ribu Ketar-ketir
-
Presiden Bongkar Borok BUMN di Depan Erick-Ahok, Rocky Gerung: Jokowi Jubir Oposisi
-
Warganet Syok Cewek Lakukan Ritual Tak Terduga Sebelum Keluar Rumah
Terpopuler
- 1 Detik Pascal Struijk Resmi Jadi WNI, Cetak Sejarah di Timnas Indonesia
- Pemain Arsenal Pilih Bela Timnas Indonesia Berkat Koneksi Ayahnya dengan Patrick Kluivert?
- Pelatih Belanda Dukung Timnas Indonesia ke Piala Dunia: Kluivert Boleh Ambil Semua Pemain Saya
- Setajam Moge R-Series, Aerox Minggir Dulu: Inikah Wujud Motor Bebek Yamaha MX King 155 Terbaru?
- Cara Membedakan Sepatu Original dan KW, Ini 7 Tanda yang Harus Diperiksa
Pilihan
-
Harga Emas Antam Tiba-tiba Jatuh Jadi Rp 1.945.000/Gram
-
Data Pribadi RI Diobral ke AS, Anak Buah Menko Airlangga: Data Komersil Saja!
-
Rafael Struick Mandul, Striker Lokal Bersinar Saat Dewa United Gilas Klub Malaysia
-
5 Rekomendasi HP Murah Chipset Snapdragon Kuat untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
-
6 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED untuk Gaming, Pilihan Terbaik Juli 2025
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!