Scroll untuk membaca artikel
Aprilo Ade Wismoyo
Minggu, 21 November 2021 | 16:30 WIB
Wanita ceritakan pengalaman buruk beli makanan pakai jasa ekspedisi (tiktok)

BeritaHits.id - Sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang wanita memprotes sebuah perusahaan ekspedisi karena merasa dirugikan viral di media sosial.

Dalam video yang diunggah oleh akun Tiktok @susukacangkeledai, Jumat (19/11/2021) wanita tersebut memperlihatkan paket berisi maknan yang baru saja ia terima.

Wanita tersebut mengaku tak puas dan mencurigai ada oknum nakal yang membuka paketnya saat dalam proses pengantaran.

Makanan sudah dibuka dan berkurang

Baca Juga: Viral Pengantin Wanita Menikah sambil Sekolah, Hari H Masih Sibuk Kerjakan Tugas

Dalam videonya, wanita tersebut mengaku kesal karena makanan yang ia beli datang dalam keadaan tidak utuh. Ia memperlihatkan satu kantong keripik yang ternyata bungkusnya sudah dibuka dan isinya berkurang hampir setengah.

"Gue kesel banget, paket gue dicuri sama pihak *******, gue nggak ngada-ngada, gue nggak ngikutin trend," ujar wanita tersebut dalam videonya, dikutip BeritaHits.Id, Minggu (21/11/2021).

"Gue beli makanan, tepatnya bukan dicuri tapi dimakan, nih pas gue buka udah begini, isinya sisa segini doang, udah gue nggak tahu lagi" ujar wanita tersebut.

Curigai oknum nakal jasa ekspedisi

Wanita tersebut memperlihatkan bungkus paket yang sudah rusak. Bagian tengahnya terdapat lubang dan direkatkan ulang dengan perekat yang warnanya berbeda.

Baca Juga: 4 Tingkah Pembalap WSBK Mandalika jadi Sorotan, Beri Uang Bocah hingga Bantu Emak-Emak

"Kebetulan yang nerima paket nyokap gue jadi gue nggak bisa videoin pas buka paketannya itu, cuma pas gue cek lagi ada bagian tengah itu dirobek, terus disolasi lagi, ini kelihatan banget solasinya putih sedangkan yang dari seller itu solasinya kuning," lanjut wanita tersebut.

Wanita tersebut lantas melayangkan komplain pada pihak jasa ekspedisi. Ia meminta penjelasan atas peristiwa tak menyenangkan yang ia alami.

"Ini keripik gue kenapa jadi begini, siapa tuyulnya? Tolong banget ini menjijikkan banget karena bekas bukaan orang, lu lihat gue nggak tahu dia buka pakai tangan atau gigi yang jelas ini bukan pakai gunting, ini pakai sesuatu yang tumpul makanya robekannya jelek," lanjutnya.

Ia mengaku sangat jijik karena makanan yang sampai di rumahnya sudah dalam keadaan dibuka dan dimakan sebagian.

"Walau ini cuma Rp 50 ribu tapi ini buruk banget, gue nggak pernah beli makanan pakai jasa ekspedisi tapi karyawannya celamitan," pungkasnya.

Wanita ceritakan pengalaman buruk beli makanan pakai jasa ekspedisi (tiktok)

Tanggapan warganet

Melihat video tersebut, para warganet lantas menuliskan beragam komentar. Sebagian besar dari mereka menyoroti wujud makanan yang diterima wanita itu.

Beberapa dari mereka juga menceritakan kejadian serupa yang pernah mereka alami.

"Mbak demi apa kemarin paketku beneran disobek padahal kardus tebal, mungkin dia sadar isinya meja jadi nggak bisa dicolong," komentar salah seorang warganet.

"Kelihatannya dimakan orang, jadi kalau yang bilang dimakan tikus, pakai logika lah, mana ada tikus bisa pasang lakban lagi setelah dimakan," sahut warganet lain.

"Selain kadang penjual ada yang nggak amanah, oknum kurir nakal ada di mana-mana," tulis salah satu warganet.

"Langsung lapor ke pihak ekspedisinya aja," ujar warganet lain.

"Oknum pegawai kaya gini nih yang bikin nama perusahaan rusak," komentar salah satu warganet.

Video lain yang mungkin terlewatkan:

Load More