BeritaHits.id - Peristiwa kematian dan pernikahan yang berada di jalan yang sama baru-baru ini menjadi viral. Bagaimana tidak, tenda pernikahan dan tenda duka dipasang sampai memblokir dua sisi jalan.
Pemandangan ini dibagikan oleh akun TikTok @aziz_24_mom. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 140 ribu kali dan mendapatkan 3.000 tanda suka.
Seorang warga menjelaskan jika tetangga di bagian kiri rumahnya sedang berduka cita. Salah satu anggota keluarga tetangganya itu telah meninggal sehingga memasang tenda duka.
Namun disaat bersamaan, warga ini menunjukkan tetangga di kanan rumahnya sedang menempuh hidup baru. Tetangga satunya itu tampak mendirikan tenda pernikahan yang menutup jalan.
Baca Juga: Optimalisasi Kecukupan Umur Menikah Menurut Perspektif UU Perkawinan
"Saat tetangga sebelah kiri kita meninggal, sedangkan tetangga kanan menempuh hidup baru," tulis warga ini sebagai keterangan video TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Kamis (25/11/2021).
Momen menyedihkan dan membahagiakan yang terjadi dalam waktu bersamaan membuat warga ini bingung. Pasalnya, sebagai tetangga biasanya ia ikut membantu jika ada warga lain yang sedang hajatan atau dilanda duka cita.
Namun, situasi di kampungnya itu membuat warga ini binging. Ia tidak tahu harus membantu tetangga yang sedang berduka cita atau tetangga lainnya yang sedang mengadakan hajatan.
Terlebih, warga ini mengakui cukup lelah jika harus membantu kedua acara itu sekaligus.
"Bingung mau nolongin yang mana, asli capek banget," lanjut warga ini.
Baca Juga: Diserang Anjing, Model Cantik ini Kehilangan Bibir Bagian Atas
Curhatan warga tersebut langsung ramai dikomentari warganet. Mereka memberikan saran lebih baik membantu tetangga yang sedang berduka terlebih dahulu.
Menurut warganet, tetangga yang sedang menggelar pernikahan masih bisa ditunda. Sedangkan tetangga yang berduka cita tentu harus cepat diproses sampai pemakaman.
"Kalau aku lebih dahulukan yang sedang berduka kak daripada yang sedang pesta," komentar warganet.
"Ya stop dulu lah yang punya hajat. Kan orang meninggal prosesnya cuma sebentar, terus nunggu dimakamin. Kalau punya hajat kan masih bisa sampai malam," saran warganet.
"Datang ke yang meninggal dulu baru ke manten," saran yang lain.
"Dibagi saja, pagi nolongin yang berduka terus di sore nolongin yang nikahan. Semangat say," dukung warganet.
"Ya yang meninggal dululah, masak jenazah disuruh nungguin resepsi," timpal lainnya.
"Kalau cerita guru aku waktu SD, seharusnya ke pernikajan untuk mendoakan pengantin dulu, baru ke tempat yang meninggal," tulis warganet.
Video ini bisa disaksikan di sini.
Video yang mungkin Anda lewatkan:
Berita Terkait
-
Di Forum Parlemen, Puan Tegas Tolak Relokasi Warga Palestina: Gaza Itu Rumah Mereka
-
Terungkap, 5 Fakta di Balik 3 Mobil Polisi Terbakar Dekat TPU Pondok Ranggon
-
Mimpi Jadi Editor, Nyata Jadi Budak Judol: Kisah Pilu Warga Bekasi di Kamboja
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
-
Satpam Bekuk Pria Nyamar Jadi Perempuan di Masjid NTB: Ngaku Dapat Bisikan Gaib
Tag
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak