BeritaHits.id - Aksi cowok yang mengajak kekasihnya nge-date ke kuburan alih-alih mal menjadi viral. Bagaimana tidak, ia sampai membawa bahan bangunan untuk melakukan hal yang mengharukan.
Momen ini dibagikan oleh akun TikTok @diagops. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 2,3 juta kali dan mendapatkan 185 ribu tanda suka.
Ternyata, cowok ini mengajak kekasihnya ziarah ke makam ibunya. Tak hanya itu, ia juga mau memperindah kuburan sang ibu dengan bantuan pacarnya.
"Ngajak doi ke mal (tidak). Ngajak doi bagusin makam mamah (iya)," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Jumat (26/11/2021).
Baca Juga: Viral Video Penjual Pecel Lele Cantik Layani Pesanan Pelanggan, Publik Ngaku Rela Antre
Dalam video, cowok ini bersama kekasihnya pergi ke pemakaman dengan mengendarai mobil. Mereka ternyata membawa sejumlah bahan dan alat bangunan untuk merombak makam sang ibu.
"Kita semua sayang mamah, tenang di surga ya mah," ungkap sang cowok.
Cowok ini dengan pacarnya lalu mulai mengeluarkan sejumlah bahan bangunan. Mulai dari batu bata, semen, sampai cangkul. Mereka membawanya ke samping makam almarhum sang ibu.
Selanjutnya, sang cowok mulai memasang batu bata di kuburan ibunya. Terlihat, makam sang ibu sendiri begitu sederhana, hanya terdiri dari nisan dan gundukan tanah tanpa ada rerumputan.
Cowok itu lantas mulai bekerja bak kuli bangunan untuk mempercantik makam ibunya. Ia memasang batu bata di seluruh sisi makam ibunya.
Baca Juga: Viral Warganet Makan Pocky Pakai Cara Tak Biasa, Publik Syok: Sekte Apa Ini?
Tak sampai di situ, cowok ini dan kekasih juga memasang batu nisan baru. Mereka mulai merapikan dan membersihkan kuburan itu sehingga menjadi cantik.
"Niat kita kali ini merapikan makam mamahku. Dikasih nisan untuk tandain makam mamah dan dikasih pinggir batunya biar gak longsor kalau hujan karena tanah di makamnya sedikit miring," jelasnya.
Pasangan ini juga menambahkan rumput di atas tanah kuburan tersebut. Terakhir, mereka menyiramkan air suci dan mendoakan almarhum sang ibu.
Sontak, aksi cowok dan kekasihnya itu telah membuat warganet terenyuh dan menangis haru. Mereka menuliskan pujian sampai doa di kolom komentar.
"Pasti mamahnya bangga," sahut warganet.
"Jarang-jarang ada anak muda berhati mulia," puji warganet.
"Definisi bahagiakan orang tua di akhirat," komentar warganet.
"Mama pasti senang dan bangga sama doi dan kakak," tambah yang lain.
"Jadi pengen kayak gini. Gua kalau ke makam mamah dewekan bae," curhat warganet.
"Ini yang harus ditiru anak muda," pesan warganet.
Video ini bisa disaksikan di sini.
Video yang mungkin Anda lewatkan:
Berita Terkait
-
Apa Itu Uranium? Firdaus Oiwobo Klaim Punya Gunung Uranium, Bisa Hidupi Masyarakat
-
Rocky Gerung Pertanyakan Mengapa Prabowo Puji Jokowi: Semua Paramater Memburuk
-
Foto Jadul Gibran Jadi Pembicara di Kampus Viral, Sabuk Mewahnya Punya Harga Fantastis?
-
Viral! Satu Keluarga Nekat Turun dari Mobil di Taman Safari, Samperi Hewan hingga Masuk ke Semak
-
Bukan buat Kaum Mendang-mending, Viral Harga Liang Lahat Pemakaman Al Azhar Memorial Garden Tembus Rp3 M
Terpopuler
- PIK Tutup Jalan Akses Warga Sejak 2015, Menteri Nusron: Tanya Maruarar Sirait
- Honda PCX Jadi Korban Curanmor, Sistem Keyless Dipertanyakan
- Lolly Banjir Air Mata Penuh Haru saat Bertemu Adik-adiknya Lagi: Setiap Tahun Saya Tidak Pernah Tahu...
- Ketajaman Jairo Beerens: Bisa Geser Posisi Romeny, Struick hingga Jens Raven
- Tangis Indro Warkop Pecah Dengar Ucapan Anak Bungsu Dono Soal HKI: Ayah Kirim Uang Sekolah Walau Sudah Tiada!
Pilihan
-
Akhiri Piala Asia U-20 2025: Prestasi Timnas Indonesia U-20 Anjlok Dibanding Era STY
-
Bak Bumi dan Langit! Indra Sjafri Redup, Dua Orang Indonesia Ini Bersinar di Piala Asia U-20 2025
-
Megawati Hangestri Cetak 12 Poin, AI Peppers Tekuk Red Sparks 3-0
-
Pekerjaan Terakhir Brian Yuliarto, Mendikti Saintek Baru dengan Kekayaan Rp18 M
-
Sanken Tutup Pabrik di RI Juni 2025
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak