BeritaHits.id - Penampakan pelaminan sepasang pengantin baru-baru ini menggegerkan media sosial. Bagaimana tidak, pelaminan itu dipasang dengan ekstrem yang berpotensi mencelakakan pengantin dan tamu undangan.
Hal ini dibagikan oleh akun TikTok @dewi_menges. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 380 ribu kali dan mendapatkan 22 ribu tanda suka.
"Yahud sekali everybody," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Sabtu (27/11/2021).
Dalam video, sepasang pengantin itu tengah menjalani sesi pemotretan di pelaminan. Mereka berfoto bersama dengan serombongan tamu undangan di atas pelaminan.
Baca Juga: Astagfirullah! Parah Banget, Pria Ini Gesekan Alat Kelamin ke Alquran Terjemahan
Pemandangan itu rupanya membuat ngeri warganet. Bagaimana tidak, pelaminan itu dipasang di atas jalan kecil. Alhasil, bentuk pelaminan itu berbentuk seperti jembatan penyeberangan.
Sang fotografer sendiri menjepret pengantin dan tamu undangan dari bawah pelaminan. Sedangkan pelaminan itu sendiri tampak melayang tanpa penyangga di atas jalan.
Kendati demikian, fotografer itu juga sesekali ikut naik ke pelaminan yang sempit. Ia menjepret pengantin itu dengan posisi di ujung pelaminan sehingga membuat ngeri karena bisa jatuh.
Sementara itu, sepasang pengantin itu sendiri melakukan pemotretan dengan berbagai pose. Mulai dari pose berdua secara mesra, sampai mengajak rombongan tamu undangan.
Diduga, pelaminan itu dibangun di atas jalan agar warga sekitar tetap bisa lewat. Pasalnya, selama ini pernikahan yang diadakan di jalan sering memicu pro dan kontra.
Baca Juga: Viral Video Emak-emak Lagi Asyik di Dapur, Tetiba Bubar Gegara Kilatan Ini
Sontak, bentuk pelaminan pernikahan yang anti mainstream itu ramai mendapatkan sorotan warganet. Mereka menuliskan beragam komentar kocak bercampur ngeri dengan model pelaminan yang membahayakan tersebut.
Berita Terkait
-
Apa Itu Manten Tebu? Tradisi yang Diangkat dalam Film Pabrik Gula
-
6 Rekomendasi Tempat Wisata Viral di Bandung, Cocok untuk Liburan Keluarga
-
Bolehkah Menikah dengan Sepupu? Ini Hukumnya dalam Islam
-
Viral! Kawasan Wisata Pantai Anyer Penuh Manusia, Niat Healing Malah Pusing
-
Asal Usul Walid, Lagi Ramai Disebut di TikTok sampai Trending di X
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak