Scroll untuk membaca artikel
Rifan Aditya | Fita Nofiana
Minggu, 28 November 2021 | 09:19 WIB
Ilustrasi ojek online. (Suara.com/Ema Rohimah)

BeritaHits.id - Driver ojek online sering kali tak hanya bekerja di satu platform. Namun bisa lebih dari satu. 

Misalnya seorang driver gojek bisa merangkap di ShopeeFood atau merangkap lainnya. Oleh karena itu, driver sering kali sering mengganti jaket sesuai pesanan. 

Oleh karena itu, sebuah akun di Facebook memberikan solusi pada driver agar tak perlu ganti jaket. 

Dalam unggahan akun Budi Komara Jati Hadiningrat, ia mengunggah jaket ShopeeFood yang di dalamnya merangkap jaket Gojek. 

Baca Juga: Seolah Tak Merestui, Kucing Oren Nangkring Halangi Saksi Akad Nikah

"Monggo lur yang mau gabungin jaket ojolnya supaya enggak ribet gonta-ganti jaket, saya siap bantu," tulis akun tersebut. 

Akun tersebut menawarkan jasa penggabungan dua jaket ojol menjadi satu. 

Unggahan tersebut tentu mendapatkan berbagai komentar dari warganet. 

Soludi ojol dobel platform (twitter.com/yinfutang)


"Bapak-bapak Facebook emang enggak ada obat kalau soal kreativitas," komentar warganet. 

"Kalau bisa sih helm sekalian digabungin biar enggak ribet gonta ganti terus," imbuh warganet lain.

Baca Juga: Viral Perempuan Mirip Jennie Blackpink, Warganet: Bahkan Giginya Aja Sama

"Ide cemerlang nih, soalnya biasanya yang punya akun double tuh pasti kalo enggak pake helm ijo jaket oren atau helm oren jaket ijo," tambah warganet lain. 

"Kok bisa sih kepikiran aja gitu  yah," timpal lainnya. 

"Jujur sedih setiap ketemu driver yang kerja untuk different platforms. They’re really trying their best to survive and doing what they can while they still can. Cuma bisa doain semoga rejekinya selalu diperlancar," tuis warganet.

Cuitan tersebut telah disukai lebih dari 12 akun dengan lebih dari 1600 retweet.  

Load More