BeritaHits.id - Bencana banjir di salah satu daerah Indonesia baru-baru ini telah menghebohkan publik. Bencana itu bukannya menuai simpati, namun malah dibanjiri pujian oleh warganet karena begitu menakjubkan.
Penampakan bencana banjir yang dianggap indah itu dibagikan oleh akun TikTok @salam_kawanua. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 20 juta kali dan mendapatkan 1,7 juta tanda suka.
Akun pengunggah video ini menunjukkan sejumlah spot di daerah itu yang tergenang banjir. Menurut akun ini, bencana banjir itu justru membuat betah saking indahnya.
"Banjirnya bikin betah. #fyp," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip BeritaHits.id, Selasa (30/11/2021).
Baca Juga: Heboh, Warganet Kecam Aksi Seorang Petugas yang Mengamankan Pedagang Kerupuk di Pontianak
Dalam video, terlihat air banjir begitu jernih seperti mata air. Bahkan saking jernihnya, air itu begitu berkilauan dengan indah di bawah pancaran sinar Matahari.
Banjir itu tampak menggenangi jalanan dan rumah warga. Meski menggenangi berbagai tempat, namun genangan banjir itu tetap terlihat begitu bening sehingga terlihat kedalamannya.
Sejumlah warga sendiri tetap beraktivitas seperti biasa. Mereka berjalan-jalan melewati genangan air setinggi lutut orang dewasa tersebut.
Sedangkan anak-anak justru ramai bermain air. Mereka berenang-renang di jalanan yang tergenang banjir dengan santai seperti sedang berada di kolam renang.
Pemandangan itu semakin menakjubkan karena terlihat seperti di pantai. Pasalnya, langit tampak berwarna biru cerah dan banyak pohon rindang berwarna hijau, salah satunya adalah pohon kelapa.
Baca Juga: Segmen UMKM Tumbuh, BRI: Para Pelaku UMKM Telah Recovery
Terungkap, bencana banjir itu terjadi di Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara. Hal ini diketahui dari penelusuran di kolom komentar video tersebut.
Berita Terkait
-
Mees Hilgers Dijual Setara 22 Kali Lipat Harga Pasaran Rizky Ridho oleh FC Twente
-
Tanpa Naturalisasi, 3 Pemain Ini Bisa Bela Timnas Indonesia U-17 di Piala Dunia
-
Eduardo Almeida Dukung Peningkatan Kualitas Sepak Bola Indonesia, Mengapa?
-
Profil Seongnam FC, Klub Baru Shin tae-yong Bukan Ecek-ecek Langganan Juara Liga Champions
-
Tak Bisa Capai Semifinal Piala Asia U-17, Timnas Indonesia Gagal Total?
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak