BeritaHits.id - Ketika bisnis tengah lancar dan stabil, seorang perempuan diuji dengan penyakit yang misterius. Ia menjadi tidak bisa berjalan, bahkan perlu bantuan orang untuk bangun.
Melansir dari mStar, perempuan tersebut bernama Nur Asriatul Idayu Abdullah atau yang biasa disapa dengan Ayu.
"Saya merasa ada perubahan pada diri saya, saya biasanya aktif karena merupakn stokis untuk bisnis online cat kuku halal," kata dia.
"Awalnya saya merasa kesulitan bergerak dan mengendarai mobil. Sendi-sendi tangan dan kaki terasa sakit. Dua bulan setelahnya, perubahan makin terasa, tangan dan kaki saya bengkak. Sebentar bengkak sebentar hilang," imbuhnya.
Ayu kemudian memberitahukan pada suami terkait dengan kondisi tubuhnya. Namun suaminya juga menyatakan bahwa Ayu juga sering mengerang dan merancau saat tidur.
"Bermula di awal November, keadaan saya makin sulit. Saya jadi tak dapat bergerak. Mau pergi ke tempat yang dekat saja jalannya sudah tak benar. Kebanyakan saya hanya mampu berbaring," ujar perempuan Malaysia tersebut.
"Sakitnya tuh kena pas di sendi penting seperti lutut, pinggang, bahu, lengan, dan tulang belakang. Mkannya saya enggak bisa bangun, harus minta tolong diangkat orang," imbuhnya.
Akibat penyakitnya tersebut, Ayu mengaku jadi sulit tidur dan tak nafsu makan. Tak heran jika berat badannya juga menjadi turun.
Tak hanya serang sendi, perempuan 31 tahun itu juga menyatakan bahwa bibirnya jadi menghitam pucat. Selain itu, kulitnya juga menjadi lebih kusam.
Baca Juga: Videonya Ditonton 14 Juta Kali, Perempuan Ini Mau Nyicip Macaron Malah Makan Lilin
Sakit tersebut membuat Ayu dan keluarganya merujuk ke rumah sakit dan pengobatan secara islami.
"Dokter kemudian mendiagnosis bhwa saya mengidap reumatoid arthritis. Dan saya kini bergantung ke obat seumue hidup untuk emnahan sakit," ujar perempuan 31 tahun tersebut.
"Kita mencoba usaha karena sains dan islam tetap terkait. Kalau kata ustaz, sakit sendiri saya menjadi parah karena juga terganggu gangguan mahluk hali," imbuhnya.
Menurut ustaz yang ia temui, rumahnya menjadi tempat yang membuat ia mendaatkan gangguan. Oleh karena itu, untuk sementara sakit Ayu pindah ke rumah mertua.
Ayu mengaku sempat down dengan kondisi yang ia alamin. Namun melihat tiga orang anakntya, suami, keluarga, dan rekan membyatnya semangat untuk bangkit.
Berita Terkait
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 5 Rekomendasi Bedak Tabur untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Halus dan Segar
Pilihan
-
realme C85 Series Pecahkan Rekor Dunia Berkat Teknologi IP69 Pro: 280 Orang Tenggelamkan Ponsel
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan RAM 8 GB Terbaik November 2025, Cocok Buat PUBG Mobile
-
Ratusan Hewan Ternak Warga Mati Disapu Awan Panas Gunung Semeru, Dampak Erupsi Makin Meluas
-
Profil Victor Hartono: Pewaris Djarum, Dicekal Negara Diduga Kasus Pajak
-
Dugaan Korupsi Miliaran Rupiah, Kejati DIY Geledah Kantor BUKP Tegalrejo Jogja
Terkini
-
Gempa Magnitudo 4,9 Guncang Garut Hari Ini, Berikut Info BMKG
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!