BeritaHits.id - Sejumlah driver ojek online atau ojol baru-baru ini membeberkan gaji fantastis per bulan. Hal ini rupanya justru memicu perdebatan dan membuat warganet ramai mengungkap fakta sesungguhnya.
Pengakuan para driver ojol itu dibagikan oleh akun TikTok @rizkymariodh. Hingga berita ini dipublikasikan, video ini sedikitnya telah disaksikan 1,6 juta kali dan mendapatkan 54 ribu tanda suka.
"Ada yang tertarik jadi ojol gak nih?" tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Beritahits.id, Rabu (8/12/2021).
Dalam video, seorang cowok mewawancarai sejumlah driver ojol. Ia kemudian menanyakan penghasilan ojol setiap bulan, baik driver motor ataupun mobil.
Baca Juga: Geger Video Situ Sasak Pamulang Jebol, Ini Faktanya!
"Kalau boleh tahu penghasilan dari ojol ini berapa sih pak?" tanya cowok ini.
Driver ojol motor pertama yang diwawancarai mengungkap rata-rata penghasilannya. Ia mengakui mendapatkan sekitar Rp 7 juta sampai Rp 8 juta per bulan.
"Kalau hitung range-nya sekitar 7-8 juta per bulan," jawab driver ojol pertama.
Sedangkan driver ojol kedua yang diwawancarai merupakan driver mobil. Ia membocorkan pendapatan setiap bulannya rata-rata adalah Rp 9 juta.
"Kira-kira 9 juta sebulan," beber driver ojol kedua.
Baca Juga: Haru! Beli Mainan Untuk Cucu, Ekspresi Kakek Ini Jadi Perhatian
Selanjutnya, cowok ini kembali menanyai penghasilan driver ojol motor lain. Driver ini mengungkap penghasilan setiap minggu adalah Rp 1,5 juta sampai Rp 2 juta.
"Per minggu Rp 1,5 juta sampai Rp 2 juta. Kalau per bulan, sampai 8 jutaan," aku driver ojol ketiga.
Terakhir, cowok ini mewawancarai driver ojol mobil. Jawaban driver ini juga tidak jauh beda dari rekannya, yaitu mendapatkan penghasilan sekitar Rp 9 juta per bulan.
"Kisarannya ya sekitar 8 sampai 9 juta per bulan," ungkapnya.
Sang cowok lantas menanyakan pertanyaan lain. Ia penasaran penghasilan fantastis itu biasa digunakan untuk apa oleh para driver ojol.
Jawaban para driver ojol pun beragam. Ada yang menggunakannya untuk membiayai anak sekolah, biaya cicilan rumah, sampai biaya operasional kendaraan mereka.
Dari wawancara itu, driver ojol terungkap memiliki penghasilan yang fantastis setiap bulan. Bahkan, jumlah pendapatan yang diungkapkan ojol itu sendiri jauh melampaui UMR di semua daerah Indonesia.
Walau begitu, pengakuan sejumlah ojol itu menuai perdebatan warganet. Mereka mengungkap berbagai fakta mengenai tingginya jam kerja driver ojol untuk mendapatkan penghasilan tersebut.
Bahkan, tidak sedikit yang memberikan teguran kepada cowok itu karena dinilai menanyakan hal pribadi. Warganet yang bekerja sebagai ojol juga khawatir wawancara itu bisa membuat mereka sulit mendapatkan tips lagi.
"Please bang jangan dikasih tahu, nanti gak ada lagi yang ngasih tips," tulis warganet.
"7-8 juta itu kalau kerjanya 10-16 jam minimalnya," beber warganet.
"Gue kuliah nyambi jadi ojol, seminggu dapet Rp 2 juta dan sebulan Rp 9 juta. Tapi itu penghasilan kotor dan gak semua akun ojol gacor, jadi ya gak semua ojol penghasilannya segitu," cerita warganet.
"Ini privacy loh kenapa ditanya? Nggak semua akun gacor ya dan nyarinya pun dari pagi bisa sampai tengah malam. Yang mobilnya pun dari jam 2 malam perginya," tegur warganet.
"Kasihan abang ojek, kata orang yang ngasih tips tapi gajinya cuma Rp 2 juta per bulan," celutuk warganet.
"Yaudah deh, mulai sekarang gak usah ngasih tip. Gedean gaji dia daripada saya," timpal lainnya.
"Suami saya ojol, berangkat jam 9 pagi dan pulang jam 7 malam, cuma dapat Rp 50 ribu sehari," keluh warganet.
Video ini bisa disaksikan di sini.
Video yang mungkin Anda lewatkan:
Berita Terkait
-
Pendidikan-Karier Yonanda Frisna Damara, Vokalis NDX AKA Dikecam usai Dinilai Rendahkan Perempuan
-
Segini Tarif Manggung NDX AKA: Viral Rendahkan Perempuan Saat Konser di UGM, Tuai Kecaman
-
Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Keluhkan Menu Makan Siang Gratis, Siswa SMA Mendadak Bikin Video Permintaan Maaf: Aneh Ya..
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
-
Masa Tenang Pilkada, Bawaslu Balikpapan: Bukan Masa yang Tenang
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak