BeritaHits.id - Erupsi Gunung Semeru telah meluluhlantakkan sejumlah desa. Baru-baru ini, viral penampakan satu-satunya rumah di sebuah desa yang selamat dari letusan Gunung Semeru.
Penampakan ini dibagikan oleh akun TikTok @rendra_tegar. Hingga berita ini dipublikasikan, video sedikitnya telah disaksikan 2,6 juta kali dan mendapatkan 170 ribu tanda suka.
Dalam video, seorang warga merekam kondisi di Dusun Kampung Renteng, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Terlihat, ada satu rumah yang selamat dari terjangan erupsi Semeru.
Menurut akun ini, rumah tersebut milik warga yang bernama Pak Roh. Rumah milik Pak Roh itu masih berdiri tegak dan tidak ambruk.
Baca Juga: Wanita Pamer Jadi Ibu Bhayangkari, Tak Disangka Ternyata Kekasihnya Polisi Gadungan
"Satu-satunya rumah yang selamat di Kampung Renteng, rumah Pak Roh. #PrayforSemeru #fyp," tulis akun ini sebagai keterangan TikTok seperti dikutip Beritahits.id, Rabu (8/12/2021).
Kondisi rumah-rumah di Kampung Renteng itu terlihat memperihatinkan. Pasalnya, hampir semua rumah telah rusak karena tenggelam dalam lahar dingin.
Tak sampai di situ, kebanyakan rumah hanya terlihat bagian atapnya saja. Hal ini membuat warga kesulitan masuk ke rumah mereka sendiri untuk melihat keadaannya.
Sementara itu, rumah milik Pak Roh sama sekali tidak tenggelam dalam lahar dingin. Rumah itu hanya terlihat kotor saja karena abu dan lahar dingin yang menjadi lumpur di halaman.
Suasana sekitar rumah Pak Roh itu sendiri tampak mencekam. Pasalnya, rumah di samping kanannya sudah tenggelam dalam lahar dingin, sedangkan rumah di samping kirinya sudah hancur.
Baca Juga: Mengenal Lebih Dekat Gadang, Rumah Adat Sumatera Barat
Warga yang merekam rumah itu juga menunjukkan kondisi setelah melewati rumah Pak Roh. Tampak jalanan sudah menjadi hamparan lahar dingin dan hanya menyisakan pohon-pohon kelapa.
Berita Terkait
-
Klarifikasi Jennifer Coppen Jalani Upacara Hindu Bali Malaspas untuk Rumah Baru: Agamaku Islam
-
30 Link Banner Selamat Hari Raya Paskah 2025 dengan Desain Unik dan Bisa Diedit
-
Menteri PPPA Terenyuh Nonton Rumah untuk Alie: Film Ini Sentuh Luka Tersembunyi Anak Indonesia
-
60 Twibbon Paskah 2025 untuk Ucapan Selamat Diunggah ke Media Sosial
-
Rela Iuran Selama 3 Tahun, Warga Grobogan Lakukan Perbaikan Jalan Mandiri
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Sama-sama Bermesin 250 cc, XMAX Kalah Murah: Intip Pesona Motor Sporty Yamaha Terbaru
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
Pilihan
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
-
Laga Sulit di Goodison Park: Ini Link Live Streaming Everton vs Manchester City
-
Pemain Keturunan Jawa Bertemu Patrick Kluivert, Akhirnya Gabung Timnas Indonesia?
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak