Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Sekar Anindyah Lamase
Kamis, 16 Desember 2021 | 15:47 WIB
Penampakan Depan Gedung Bioskop Rajawali pada Rabu, 15 Desember 2021. (Twitter/RajawaliCinema)

BeritaHits.id - Bioskop Rajawali Cinema yang terletak di wilayah Purwokerto, Jawa Tengah, mendapat banyak pujian. Pasalnya, banner poster film yang diletakkan di depan gedung bioskop mereka merupakan hasil lukisan tangan.

Saat ini, poster film bioskop biasanya telah memiliki desain modern yang dibuat menggunakan teknologi komputer. Kemudian, poster dicetak secara apik untuk ditampilkan di depan gedung bioskop.

Nah, menariknya Rajawali Cinema memiliki cara tersendiri dalam mempromosikan film melalui banner poster yang mereka pasang.

Dalam unggahan via akun Twitter, @RajawaliCinema, Rabu 15 Desember 2021, terlihat Rajawali Cinema masih menggunakan gaya jadul dalam pembuatan poster film mereka.

Baca Juga: Sinopsis Alive: Saat Park Shin Hye Bertahan Hidup di Tengah Kepungan Zombie

Poster film dengan goresan tangan seniman masih digunakan untuk promosi. Kali ini, promosi digencarkan untuk memeriahkan film Spider-Man: No Way Home yang memiliki banyak sekali penggemar.

Rajawali Cinema memasang tiga banner poster film lukisan tangan Spiderman yang diletakkan di depan gedung mereka.

Dalam kolom komentar, ada salah satu warganet yang menginformasikan sosok pelukis poster film tersebut. Parlan, namanya. Warga asli kota Mendoan itu menjadi pelukis yang telah menggoreskan kuas ke kanvas banner untuk poster film selama 34 tahun.  

Cuitan viral Rajawali Cinema karena poster lukisan tangan yang terdapat di unggahan fotonya. (Twitter/RajawaliCinema).

Sontak, hal ini menjadi viral. Rajawali Cinema pun mendapatkan banyak komentar positif karena masih mempertahankan sisi vintage mereka yang membuat nostalgia masyarakat.

"Apresiasi sepenuh-penuhnya buat pak pelukis poster," tulis @CenayangFilm.

Baca Juga: Viral, Aduk Kopi Pakai Bor, Netizen: The Real Mengandung Zat Besi

"Wow ini beneran aktifkan bioskop nya? Vintage banget ada lukisan segala di ads boarding nya mantapp," kata @MuchDesirable.

"Cakep bener old school cinemanya, semoga dipertahankan terus tak kena modernisasi," imbuh @anyunden.

"Respect!" kata @siyonriii

"Keren kece beken!" tambah @areizaldy.

Salah satu warganet, juga memberitahukan mengenai promosi lain yang dilakukan Rajawali Cinema. Dahulu, ternyata mereka kerap kali berkeliling menggunakan mobil.

Mobil tersebut berisi poster-poster film yang akan ditampilkan, sehingga masyarakat setempat tidak perlu datang ke bioskop untuk tahu apa nantinya yang akan tayang.

"Dulu masi inget jaman media sosial masih sepi, ada mobil yg keliling sampe Sokaraja bawa papan film yg bakal ditampilin dan jam nya. Jadi, gausah jauh-jauh buat cek film apa aja yang tayang," ujar @charadeplay.

Load More