BeritaHits.id - Beredar rekaman video proses shooting sinetron di lokasi pengungsian Semeru. Tak butuh waktu lama, video tersebut menjadi viral di media sosial dan menuai banyak kecaman dari warganet.
Pada video yang beredar tersebut, terlihat dua pemain yang sedang beradu peran di depan kamera.
Selain kru sinetron, banyak juga warga yang ikut menonton jalannya proses shooting.
Aksi itu pun menuai banyak kritik dari warganet yang menyayangkan kejadian itu. Maklum, peristiwa meletusnya Gunung Semeru masih meninggalkan luka dan trauma bagi warga setempat. Namun, lokasi pengungsian malah digunakan untuk shooting sinetron.
Baca Juga: Polda Metro Pilih Konsep Drag Race di Ajang Pertama Street Race Bagi Pembalap Liar
Salah seorang relawan mengungkapkan rasa kecewanya melalui akun Instagram milik dia, @cakyo_saversemeru.
"Bencana bukan drama. Ketika kami relawan lokal, yang tidak punya nama untuk membantu saudara sendiri penuh dengan drama, sekarang lokasi pengungsian justru dijadikan lokasi syuting sebuah drama. Ini bencana, bukan drama. Jangan jadikan bencana sebuah drama," tulis dia seperti dikutip oleh Beritahits.id, Rabu (22/12/2021).
Selain itu, dalam video yang diunggah, si relawan juga menyisipkan foto sebuah lembar izin dengan kop Pemerintah Kabupaten Lumajang.
Tak hanya itu, relawan tersebut juga menyertakan poster aksi boikot terhadap sinetron tersebut.
"Lumajang masih dalam suasana berkabung. Mayat saudara-saudara kita yang terkubur material Semeru masih dalam harapan bisa ditemukan."
Baca Juga: Direktur RS Airlangga Jombang Siap Dukung Keberhasilan Program JKN-KIS
"Tim Anda datang ke pengungsian hanya untuk shooting film. Ditambah lagi, aktor dan aktrisnya beradegan pelukan di depan anak-anak. Sungguh sangat menyakiti hati kami," begitulah isi poster tersebut.
Berita Terkait
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
-
Park Bo Young Ambil Peran Ganda dalam Drama Baru, Visualnya Bikin Pangling
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
-
RESMI! Stadion Bertuah Timnas Indonesia Ini Jadi Venue Piala AFF U-23 2025
-
Jenazah Anak Kami Tak Bisa Pulang: Jerit Keluarga Ikhwan Warga Bekasi yang Tewas di Kamboja
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak