Scroll untuk membaca artikel
Reza Gunadha | Sekar Anindyah Lamase
Kamis, 23 Desember 2021 | 19:49 WIB
Momen pemotretan pasutri di tengah hujan banjir. (TikTok/ariffrosly1)

BeritaHits.id - Peristiwa hujan banjir yang menghampiri acara pernikahan pasutri ini tak menghalangi mereka untuk tetap mengabadikan momen bahagia tersebut.

Akun @ariffrosly1 membagikan kisah ini di video yang diunggahnya di jejaring media sosial Tiktok pada Minggu 19 Desember 2021.

Sepasang suami istri yang diduga berasal dari Malaysia dikatakan kecewa dan sedih. Pasalnya, momen bahagia mereka yang seharusnya dapat diabadikan diganggu oleh hujan hingga banjir ke acara pernikahan itu.

Suasana pernikahan yang terlihat seperti di lingkungan rumah mereka tergenang oleh air.

Baca Juga: 5 Gaya Artis di Pernikahan Joshua Suherman, Tretan Muslim Pakai Sarung

Dekorasi, meja, kursi hingga tenda pun terlihat basah kuyup.

"Saat ini pengantin sedih enggak bisa foto dekat pelaminan karena banjir," tulis sang kreator di video tersebut seperti dikutip Beritahits.id, Kamis (23/12/2021).

Sang kreator yang diduga adalah fotografer pengantin tersebut lalu memberikan usul untuk melakukan pemotretan di tengah hujan banjir tersebut.

"Tapi aku coba ajak mereka buat ngelakuin sesi pemotretan saat banjir," lanjutnya.

Pasutri baru itu menuruti usul sang fotografer.

Baca Juga: Tanya Gimana Kalau Tak Bisa Kasih Anak, Respons Suami Disorot Warganet: Dulu Doanya Apa?

Mereka berpotret di bawah hujan yang turun tidak deras.

Load More