Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Frida Hanifa Putri
Minggu, 26 Desember 2021 | 13:14 WIB
Gegara laga Piala AFF, toko hp mendadak ramai pengunjung. (TikTok/bayipemula)

Tak butuh waktu lama, warganet pun segera menyerbu kolom komentar video tersebut.

Banyak warganet yang mendoakan agar toko tersebut ikut mendapat berkah atas kemenangan Indonesia.

"Semoga berkah buat toko Mbak, karena Indonesia menang," komentar salah seorang warganet.

"Insya Allah berkah Kak, Aamiin," imbuh yang lain.

Baca Juga: Yoshida Sebut Laga Leg 2 Lawan Indonesia Merupakan Performa Terbaik Singapura

Beberapa warganet juga menyarankan agar ke depannya, si perekam video menayangkan pertandingan final sembari berjualan kopi.

"Mbak, nanti final setel lagi ya, sekalian jualan kopi juga Mbak biar asik," tulis seorang pengguna TikTok.

"Untung Mbak jual hp. Kalau jual kopi, udah gue masuk beli kopi sambil nonton tim Indonesia," tambah warganet lain.

Tak sedikit pula warganet yang berterima kasih lantaran si perekam telah menunjukkan dukungan terhadap Indonesia.

"Thank you, Mbak nunjukkin rasa support," ujar seorang warganet.

Baca Juga: Kiper Nadeo Argawinata Trending, Drama Penyelamatan Pinalti Dipuji-puji

"Tapi makasih lho, Mbak udah dibolehin pada nonton," komentar yang lain.

Load More