Scroll untuk membaca artikel
Dany Garjito | Frida Hanifa Putri
Senin, 27 Desember 2021 | 13:31 WIB
Ilustrasi cowok ganteng. (Pixabay)

BeritaHits.id - Belakangan, rekaman video yang diunggah oleh akun jejaring sosial TikTok @leoleo_28 sukses menjadi buah bibir di kalangan warganet. Betapa tidak, dia menemukan sebuah benda yang dia kira sebagai boneka. Usut punya usut, rupanya benda itu adalah pembalut kain.

Siapa sangka, video yang diunggah pada 26 Desember 2021 itu mendadak viral, bahkan telah ditonton lebih dari 10 juta kali.

"Yang tau ini mainan apa, komen ya," tulis dia pada keterangan video seperti dikutip oleh Beritahits.id, Senin (27/12/2021).

Awalnya dikira boneka, cowok auto kaget saat tahu fungsinya (TikTok/leoleo_28 )

Pada video, terlihat tangan si perekam yang sedang memegang pembalut kain dengan berbagai warna dan corak.

Baca Juga: Bawa-bawa Tentara, Sopir GrabCar Tersangka Pelecehan Seksual Mau Lapor Balik NT Hari Ini

Awalnya, si perekam tak tahu benda apa yang dipegangnya itu. Bahkan, dia mengira benda tersebut adalah sebuah boneka. Namun, ketika si perekam membuka kancingnya, pria itu pun melihat sebuah tanda berwarna merah muda.

Begitu melihat tanda itu, si perekam sontak menyadari, benda yang dia pegang adalah sebuah pembalut.

"Sumpah ya gue kira ini tuh boneka, ini tuh mainan apaan. Pas gue buka kayak gini, gue salfok. Ini kan kayak, kayak..." ujarnya.

Si pria pun tertawa geli hingga tak sanggup melanjutkan kalimatnya.

Pada kolom komentar, si perekam juga memberikan informasi lebih lanjut.

Baca Juga: Aksi Damai di Jembatan Mahakam Kukar, Warganet Diduga Sindir Pemkab: Kuning Warna Kerajaan

"Enggak nyangka bakal seramai ini, sumpah ya, awalnya gue kira itu boneka mainan gitu ada di pojokan, pas kuambil dan buka kancingnya baru sedikit ngeh," tulis dia.

Tidak butuh waktu lama, video itu segera dibanjiri komentar dari warganet pengguna TikTok.

Sebagian besar warganet yang memiliki jenis kelamin perempuan pun merasa malu sekaligus geli melihat video itu.

"Gue yang cewek malu," komentar seorang warganet.

"Gue sebagai cewek malu, lho," imbuh yang lain.

Ada pula warganet yang mengaku baru mengetahui adanya pembalut kain.

"Sebagai cewek gue baru tahu," tulis seorang pengguna TikTok.

"Ih gue baru tahu ada yang kayak gitu," sahut yang lain.

Banyak juga warganet yang mempertanyakan dari mana si perekam mendapatkan pembalut kain tersebut.

"Heh Lo dapat dari mana?"

"Lo dapat di mana?"

Si perekam lantas menjawab, dia mendapatkannya di pojokan kamar sang adik.

"Di pojokan kamar adik gue," jawabnya.

Ada pula warganet yang bercerita pengalaman kocak dia saat sang ayah menggunakan pembalut kain sebagai bando.

"Gue punya itu, udah gue cuci, gue jemurlah itu. Pas kering malah ayah gue yang angkat dijadiin bando sama ayah gue," tulis dia.

Load More