BeritaHits.id - Belakangan, utas terkait pencurian laptop di stasiun menjadi viral di media sosial Twitter.
Utas tersebut ditulis oleh akun jejaring sosial Twitter @bilqiisdwiii_ pada 27 Desember 2021.
Pada utas itu, si penulis menceritakan kronologi pencurian laptop milik temannya. Menurut penuturan dia, pencurian tersebut terjadi di Stasiun Lenteng Agung.
"Hallo, mohon bantuannya teman-teman, kejadian di stasiun Lenteng Agung."
Baca Juga: Magang Tanpa Gaji: Lebih Penting Pengalaman atau Menghargai Diri Sendiri?
Saat itu, si penulis dan temannya sedang menaiki Kereta Rel Listrik (KRL) dari Depok menuju Manggarai. Sayangnya, ketika sang teman tengah lengah, si pencuri langsung mengambil tas berisi laptop tersebut dan turun di Stasiun Lenteng Agung.
"Telah terjadi pencurian laptop milik teman saya seperti video di atas. Salah satu teman saya menaiki KRL menuju Manggarai dari Depok, dan saat teman saya lengah, pria di video di atas langsung mengambil tas tersebut dan langsung turun dengan buru-buru di stasiun Lenteng Agung."
Menurut keterangan si penulis, saat kejadian tersebut, temannya sedang bersender di dekat pintu masuk. Awalnya, laptop tersebut dia bawa, namun, karena merasa berat, perempuan berbaju garis-garis itu pun meletakkannya di rak atas.
"Kronologinya itu, teman saya senderan di dekat pintu masuk (teman saya yang pakai baju biru putih garis-garis) dan temen saya ini sebenarnya sudah megang laptopnya dari awal naik kereta, tapi karena barang bawaan teman saya ini berat makanya laptopnya ditaruh di atas karena laptopnya juga berat (teman saya mengakui keteledoran dan tidak hati-hatinya dia)."
Si penulis pun meminta doa dan informasi dari warganet pengguna Twitter.
"Teman kita lagi dapat musibah, jadi mohon bantu doa dan infonya teman-teman agar pelaku bisa ditangkap dan laptop teman saya ini balik ke pemiliknya, mudah-mudahan masih rejekinya. Aamiin."
Baca Juga: MA Kabulkan PK Nagaswara, Gen Halilintar Wajib Bayar Denda Rp 300 Juta
Tak lupa, si penulis juga menjelaskan, orang yang merekam kejadian tersebut adalah seorang perempuan yang juga menaiki KRL tersebut. Perempuan itu mencurigai gerak-gerik si pelaku, tapi dia mengira laptop yang diambil adalah milik pria tersebut. Oleh karena itu, dia pun hanya bisa merekam aksi si pelaku untuk berjaga-jaga.
Berita Terkait
-
Profil Yandi Hermawan, Sosok 'Pemulung' Inspiratif yang Viral Usai Bertemu Helmi Yahya
-
Link Saldo DANA Gratis Buat Bayar Tiket KRL: Hemat & Praktis untuk Komuter!
-
Tak Cuma Android, Huawei Resmi Luncurkan Sistem Operasi Pesaing Windows dan MacOS
-
Asus ExpertBook BG1409CVA Meluncur ke RI, Laptop TKDN 40 Persen Cocok untuk Lembaga Pemerintah
-
Apa Itu Anomali Tung Tung Tung Sahur yang Viral di TikTok?
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Elkan Baggott Pergi
- 5 Rekomendasi HP Gaming Rp1 Jutaan: Kamera Oke, RAM Besar Baterai Awet
- Selamat Tinggal Miliano Jonathans, Orang dalam PSSI Bongkar Fakta Ini
- Blak-blakan Zarof Ricar Sering Main Kasus, Ungkap Sosok Hakim Agung Pemberi Akses Perkara
- Mengenal Siti Purwanti, Ibu Maxime Bouttier yang Meninggal di Rumah Luna Maya
Pilihan
-
Apes! Ketahuan Jadi Fans Arsenal, Is Eks Vokalis Payung Teduh Diusir dari Stadion PSG
-
Utang Pinjol Masyarakat RI Makin Tinggi, Kini Tembus Rp 80 Triliun
-
Prabowo Bakal Terbitkan Perpres Tambahan Anggaran MBG Senilai Rp 50 Triliun
-
Pedagang Menjerit! Harga Kelapa Parut di Solo Naik 100 Persen
-
Modal Asing Cabut Rp 50,72 Triliun dari Pasar Saham RI
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak