BeritaHits.id - Rekaman video yang menunjukkan seorang perempuan mengucapkan salam, mendadak viral di media sosial TikTok. Bukan tanpa alasan, perempuan tersebut mengawali video dengan salam yang biasa diucapkan oleh umat Islam. Padahal, di hadapan dia terdapat patung salib beserta Bunda Maria.
Siapa sangka, video tersebut berhasil menjadi buah bibir usai diunggah oleh akun jejaring sosial TikTok @aw.gmoyy. Sejatinya, video itu sudah pernah dia unggah sebelumnya dan sempat viral. Namun, ketika dia mem-publish ulang pada 29 Desember 2021, ternyata video tersebut masih mampu meraup banyak perhatian dari warganet.
"Jawaban untuk @zorodress71 viral sehari doang wkwk," tulis dia pada caption, seperti dikutip oleh Beritahits.id, Kamis (30/12/2021).
Pada video tersebut, tampak seorang perempuan berbaju biru yang sedang duduk. Di hadapannya, terdapat patung Bunda Maria beserta salib yang mengindikasikan, dia bukan beragama Islam. Namun, dengan lancar, dia mengucapkan salam yang biasa digunakan oleh umat Islam.
Baca Juga: Viral Aksi Pembeli Tinggalkan Uang Paket untuk Kurir di Teras, 'COD Kejujuran'
"Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh," ujar dia.
Lalu, si pengunggah video segera terdiam seraya tertawa kecil lantaran menyadari apa yang baru saja dia ucapkan.
Lebih lanjut, si pengunggah juga menjelaskan, saat itu, dia sedang ujian praktik (uprak) agama.
"Mana ini uprak agama," tulis dia.
Tidak butuh waktu lama, video tersebut segera dibanjiri komentar dari warganet pengguna TikTok. Banyak warganet yang merasa geli sekaligus tak habis pikir.
Baca Juga: Viral Suami Labrak Istri Bersama Pria Lain Sampai Keluarkan Badik, Endingnya Bikin Malu
"Waduh ngelag parah wkwk," komentar seorang pengguna TikTok.
"Mana lancar banget," sahut yang lain.
"Saya banget, kebiasaan kalau salam di kampus kayak gitu," ungkap warganet lain.
Seorang warganet juga menceritakan pengalaman teman dia yang pernah melakukan hal serupa.
"Nangis banget, teman gue cerita, natalannya kemarin pas acara, temennya bilang, 'alhamdulillah masih diberi kesempatan menjadi bagian natal 2021,'" komentarnya.
Komentar serupa juga dilontarkan oleh warganet lain yang memiliki pengalaman mirip.
"Temen gue, 'demi Allah kemarin makan-makan pas natalan seru bngt,'" tulisnya.
Berita Terkait
-
Tiga Wanita Penghuni Neraka yang Disebutkan dalam Al-Qur'an
-
Trump Kembali Tunda Blokir TikTok, Dikasih Waktu 75 Hari
-
Dari Driver Gocar Jadi Investor? Maruarar Sirait Terinspirasi Kisah Anak Muda Ini!
-
Gibran Ikut Tren Lebaran di TikTok, Intip Momen Akrab Bareng Prabowo dan Keluarga
-
Cina Tolak Kesepakatan TikTok di AS, Tarif Impor Baru Trump Jadi Biang Kerok
Terpopuler
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Lisa Mariana Pamer Foto Lawas di Kolam Renang, Diduga Beri Kode Pernah Dekat dengan Hotman Paris
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Chat Istri Ridwan Kamil kepada Imam Masjid Raya Al Jabbar: Kami Kuat..
Pilihan
-
Nova Arianto: Ada 'Resep Rahasia' STY Saat Timnas Indonesia U-17 Hajar Korea Selatan
-
Duh! Nova Arianto Punya Ketakutan Sebelum Susun Taktik Timnas Indonesia U-17 Hadapi Yaman
-
Bukan Inter Milan, Dua Klub Italia Ini Terdepan Dapatkan Jay Idzes
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
-
Gawat! Mees Hilgers Terkapar di Lapangan, Ternyata Kena Penyakit Ini
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak