BeritaHits.id - Rekaman video seorang wanita tengah memamerkan rumahnya, mendadak viral di media sosial TikTok. Alih-alih terkesan sombong, video itu justru sukses membuat warganet terhibur.
Video tersebut berhasil menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet usai diunggah oleh akun jejaring sosial TikTok @tikayunita. Hingga berita ini dipublikasikan, video yang diunggah pada 31 Desember 2021 itu telah ditonton lebih dari 500 ribu kali.
Video itu dibuat untuk memparodikan tren 'Rich Family Check' yang sedang populer di TikTok. Umumnya, orang-orang yang mengikuti tren tersebut akan menunjukkan kekayaan milik keluarga mereka.
Namun, berbeda dari mereka yang memperlihatkan kekayaan ala anak kota, si wanita justru membuat video itu di kampung.
Baca Juga: Bukan Main, Rayakan Anniversary Perempuan Ini Dapat Hadiah SPBU dari Kekasih
Awalnya, wanita itu menunjukkan kandang kambing yang disebutnya sebagai 'mini zoo.'
Kemudian, dia mengarahkan kamera ke pekarangan yang ditanami berbagai macam pohon. Si wanita menyebutnya dengan 'garden.'
Lalu, si wanita menunjukkan dapur yang dia sebut 'kitchen.' Pada video, terlihat dapur si wanita yang berada di luar ruangan. Di atas tungku yang menyala, terdapat beberapa ekor bebek yang siap dimasak.
Siapa sangka, video parodi itu langsung diserbu oleh warganet pengguna TikTok.
"Benar-benar rich family, makanannya bebek peking lho," tulis seorang warganet.
Baca Juga: Ngeri! Pesan Pria Usai Ditolak Sang Pujaan Hati Ini Bikin Warganet Tak Habis Pikir
"Sultan versi kearifan lokal," sahut yang lain.
"Definisi sultan sesungguhnya, ya, Bun," imbuh warganet lain.
Tak sedikit pula warganet yang memuji suasana kampung seperti di video.
"Pengen suasana kayak gini deh, sumpah adem banget vibesnya."
"Keren, Kak, adem tentram tempatnya."
Menanggapi banyaknya respon yang masuk, si wanita pun berterima kasih melalui kolom komentar.
"Makasih ya semuanya, enggak nyangka akan seramai ini. Padahal cuma iseng," tulisnya.
Berita Terkait
-
Kabar Terbaru Jessica Wongso setelah Bebas Bersyarat, Kini Aktif di TikTok dan Langsung Dapat Centang Biru
-
Abdur Arsyad Senggol Menteri HAM Natalius Pigai Buntut Kasus Penembakan Siswa di Semarang
-
Aktif di TikTok, Ketikan Jessica Wongso Disebut Masih Seperti Era 2014-an
-
Ini Cewek yang Bilang Satpam Jelek dan Hina Pemotor, Endingnya Diarak Mahasiswa
-
Ancam Driver Ojol Gegara Tak Mau Antar Makanan ke Lantai 3, Curhatan Cewek Ini Viral
Terpopuler
- Keponakan Megawati jadi Tersangka Kasus Judol Komdigi, PDIP: Kasus Alwin Jabarti Kiemas Contoh Nyata Politisasi Hukum
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Hukum Tiup Lilin Dalam Islam, Teganya Geni Faruk Langsung Padamkan Lilin Ultah saat Akan Ditiup Ameena
- Kevin Diks: Itu Adalah Ide yang Buruk...
- Sebut Jakarta Bakal Kembali Dipimpin PDIP, Rocky Gerung: Jokowi Dibuat Tak Berdaya
Pilihan
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
-
Jangan Lewatkan! Amalan Malam Jumat untuk Perlindungan dari Fitnah Dajjal
-
Setelah Pilkada, Harga Emas Antam Meroket Jadi Rp1.513.000/Gram
-
Mempelajari Efektivitas Template Braille pada Pesta Demokrasi
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak