BeritaHits.id - Curahan hati seorang perempuan yang tidak dimasukkan grup WhatsApp oleh sahabat-sahabatnya mendadak viral di media sosial TikTok. Bukan hanya itu, mereka bahkan sedang merencanakan liburan tanpa mengajak si perempuan.
Video curhatan itu sontak menjadi perbincangan hangat di kalangan warganet usai diunggah oleh akun jejaring sosial TikTok @noviinestya. Bahkan, hingga berita ini dipublikasikan, video itu telah ditonton sebanyak lebih dari 1 juta kali.
"Harus sedih enggak sih? Padahal kalau minta tolong apa-apa ke aku dan sudah akrab banget kita semua dari SMA. Kalau ini terjadi ke kalian, kalian gimana? Tolong saran," tulis si pengunggah pada kolom keterangan, seperti dikutip oleh Beritahits.id, Rabu (05/01/2022).
Pada video tersebut, si pengunggah menceritakan kisah persahabatan dia. Menurut keterangan si pengunggah, dia memiliki 5 orang sahabat.
Baca Juga: Pria Ngaku Menyesal Tak Pindah Agama Usai Lihat Mantan Jadi Pramugari, Panen Kecaman
Namun, saat berkunjung ke rumah salah satu sahabat, dia tanpa sengaja melihat notifikasi di HP kawannya itu.
Usut punya usut, rupanya notifikasi itu berasal dari grup WA sahabat-sahabatnya. Malangnya, si pengunggah dan satu sahabat dia tidak dimasukkan ke dalam grup.
Sedihnya lagi, sahabat-sahabatnya itu ternyata sedang merencanakan liburan tanpa mereka berdua.
"Aku bersahabat 5 orang. Waktu main ke rumah sahabat gue, enggak sengaja dong lihat notifikasi di HPnya. Aku sama teman yang satunya enggak diajak bikin grup dan eh tahunya mereka merencanakan liburan tanpa kita."
Kemudian, si pengunggah menunjukkan HP milik sahabatnya itu. Di layar depan, terlihat notifikasi dari grup WA yang diberi nama 'Bismillah holiday.'
Baca Juga: Nyesek, Wanita Curhat di Makam Sahabat, Warganet Dibuat Nostalgia Kasus Pembunuhan Pulomas
Seperti keterangan yang disebutkan si pengunggah sebelumnya, pada grup itu, mereka tampak berdiskusi terkait rencana liburan.
Berita Terkait
-
Trump Kembali Tunda Blokir TikTok, Dikasih Waktu 75 Hari
-
Dari Driver Gocar Jadi Investor? Maruarar Sirait Terinspirasi Kisah Anak Muda Ini!
-
Gibran Ikut Tren Lebaran di TikTok, Intip Momen Akrab Bareng Prabowo dan Keluarga
-
Cina Tolak Kesepakatan TikTok di AS, Tarif Impor Baru Trump Jadi Biang Kerok
-
Tumis Haseum: Si Ajaib Penyelamat Lauk Sisa Lebaran yang Viral di TikTok
Terpopuler
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Lisa Mariana Pamer Foto Lawas di Kolam Renang, Diduga Beri Kode Pernah Dekat dengan Hotman Paris
- JakOne Mobile Bank DKI Diserang Hacker? Ini Kata Stafsus Gubernur Jakarta
- Chat Istri Ridwan Kamil kepada Imam Masjid Raya Al Jabbar: Kami Kuat..
Pilihan
-
Cerita Trio Eks Kapolresta Solo Lancarkan Arus Mudik-Balik 2025
-
Gawat! Mees Hilgers Terkapar di Lapangan, Ternyata Kena Penyakit Ini
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
Terkini
-
Hak Jawab Warga Manglongsari soal Berita 'Hidup Ditemani Anjing, Penderita Kanker di Wonosobo Diamuk Warga'
-
Tentara Israel Ancam Mau Penjarakan Warganet Indonesia: Interpol Bakal Bertindak!
-
Reaksi Gibran Saat Iriana Jokowi Disebut Dalang di Balik Pencalonannya: Enggak Usah Dibesar-besarkan
-
Selvi Ananda Disebut Tak Restui Suaminya Maju Cawapres, Gibran: Itu Gosip!
-
Depresi Usai Jadi Korban KDRT, Dokter Qory Mulai Tenang Usai Bertemu Ketiga Anak